Tunggu Apa Lagi, Segera Ambil Secangkir Minuman Sehat Ini Setelah Bangun Tidur di Pagi Hari, Metabolisme Tubuh Meningkat Hingga Bikin Lemak Pergi Jauh

By Syifa Amalia, Kamis, 2 Juni 2022 | 07:00 WIB
Minuman yang baik dikonsumsi di pagi hari setelah bangun tidur (Nakita.id/Syifa)

Nakita.id – Bagi sebagian orang, bangun pagi membutuhkan dorongan yang lebih ekstra.

Namun, bagi Moms yang sudah terbiasa, bangun bagi sudah menjadi kebiasaan yang mudah saja dilakukan.

Sekaligus supaya bisa menyiapkan sarapan untuk keluarga dan menghadapi pekerjaan harian lainnya.

Untuk membantu menyiapkan diri agar lebih siap menjalani hari, Moms pasti memiliki rutinitas terutama setelah bangun tidur.

Pasti ada saja yang memilih meraih secangkir kopi, teh, air lemon, atau bahkan air putih.

Semua minuman tersebut memiliki porsi manfaatnya masing-masing bagi kesehatan tubuh.

Namun, bila Moms menginginkan minuman yang dapat mengubah hari, maka cobalah untuk mengambil teh hijau.

Minuman ini tidak hanya membantu mempercepat metabolisme.

Tetapi, juga mampu menghilangkan lemak yang sering jadi alasan tidak percaya diri.

 Baca Juga: Coba Biasakan Minum Teh Hijau Setiap Malam, Siap-siap Bakal Rasakan Sederet Perubahan Luar Biasa Ini pada Tubuh

Mulai sekarang mungkin saatnya Moms mempertimbangkan untuk menyesap teh hijau yang menghangatkan tubuh ini.

Minuman ini tidak hanya sekadar menyehatkan namun juga khasiatnya tidak main-main Moms.

Minum teh hijau sebagai bagian dari rutinitas pagi adalah ide yang bagus.

Melansir dari She Finds, menurut Dr. Josh Axe dari Ancient Nutrition, teh hijau adalah tambahan yang sehat untuk dikonsumsi sebagai penambah metabolisme alami berkat senyawa antioksidan khusus.

Teh hijau tidak hanya bermanfaat karena kandungan antioksidannya yang tinggi.

Namun, ini juga terbukti menjadi minuman pembakar lemak alami karena kandungan kafeinnya.

Menyeruput green tea atau matcha tidak hanya menenangkan, melainkan juga diminum secara teratur dapat membantu lemak tubuh dan menurunkan kadar kolesterol.

Selain itu, Dr. Nikola Djordjevic dari Health Careers mencatat, antioksidan dalam teh hijau juga membantu membakar lemak dengan mempercepat metabolisme.

Pada gilirannya, ini sangat membantu dalam penurunan berat badan.

Baca Juga: Harus Coba Nanti Malam, Cukup Minum 3 Cangkir Teh Hijau Sebelum Tidur Bisa Buat Tubuh Alami Perubahan Ini Keesokkannya

  

Teh hijau memiliki segudang manfaat yang membuatnya memiliki banyak alasan untuk menjadikan minuman wajib di pagi hari.

Minuman yang sarat dengan antioksidan yang dapat membantu Moms menurunkan berat badan.

Bahkan, mencegah penyakit seperti kanker, tumor, kolesterol tinggi, dan penyakit jantung.

Dalam sebuah artikel yang diterbitkan oleh Penn Medicine, manfaat kesehatan lain dari teh hijau adalah sangat tinggi dalam flavonoid.

Senyawa ini dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung dengan menurunkan kolesterol jahat dan mengurangi pembekuan darah.

Dalam penelitian yang sama, mereka juga menyebutkan bahwa teh hijau dapat membantu mengatur tekanan darah dan menjaga kadar trigliserida dan kolesterol total.

Nah, bagaimana Moms?

Sekarang tidak ragu lagi untuk memilih minuman apa yang bagus menjadi teman di pagi hari setelah bangun tidur.

Selain rendah kafein, secangkir teh hijau juga memberikan banyak keuntungan dalam membantu memulai hari yang baik.

Baca Juga: Bisa Nyesel Seumur Hidup Kalau Tidak Coba, Cara Menghilangkan Lemak Berbahaya di Bagian Tubuh Ini Hanya Perlu Perbanyak Minum Jus Semangka Hingga Teh Hijau