Manfaat Mentimun untuk Kesehatan Tubuh Tak Main-main! Kandungan Nutrisinya Bisa Kurangi Risiko Kanker

By Kintan Nabila, Sabtu, 25 Juni 2022 | 17:18 WIB
Manfaat mentimun untuk kesehatan tubuh (Nakita.id/ Ruby)

Nakita.id - Mentimun selalu menjadi makanan favorit orang Indonesia.

Biasanya mentimun dijadikan lalapan bersama sambal dan dimakan dengan lauk pauk lainnya.

Namun siapa sangka ternyata mentimun punya banyak kandungan nutrisi bagi kesehatan tubuh.

Melansir dari Healthline, mentimun jumlah kalori, lemak, kolesterol, dan natrium yang terbilang rendah.

Selain itu mentimun juga kaya akan kandungan antioksidan, senyawa bioaktif, serta mikro dan makronutrien yang melimpah.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut sejumlah manfaat mentimun bagi kesehatan tubuh.

1. Mencegah penyakit diabetes

Salah satu manfaat mentimun adalah mencegah penyakit diabetes.

Kandungan zat di dalamnya dapat membantu menurunkan gula darah dan menjaganya supaya tidak melonjak tinggi. Baca Juga: Ada Air Lemon hingga Pasta Mentimun, Simak Ramuan Tradisional Menghilangkan Stretchmark Agar Kulit Kembali Mulus dan Kencang

Sebagian orang mungkin kurang menyukai mentimun karena ada rasa pahit di dalamnya.

Rasa pahit ini dikenal sebagai cucurbitacin yang ternyata sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Cucurbitacin dipercaya mampu membantu mengelola pelepasan insulin dan metabolisme glikogen hati, serta hormon kunci dalam pemrosesan gula darah.