Kalau Obat di Apotek Gak Ada yang Mempan, Coba Cara Ini untuk Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Hasilnya Pasti Diluar Ekspektasi

By Ruby Rachmadina, Rabu, 13 Juli 2022 | 10:18 WIB
Cara menurunkan kadar kolesterol tinggi dengan melakukan gaya hidup sehat. (Nakita/Adel)

Nakita.id – Kolesterol tinggi sangatlah berbahaya.

Kadar kolesterol yang tak terkontrol bisa jadi faktor pemicu penyakit berisiko.

Seseorang yang memiliki kadar kolesterol tinggi lebih besar risikonya terkena hipertensi, penyakit jantung bahkan stroke.

Biasanya untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi para pasiennya harus mengonsumsi obat-obatan.

Namun terkadang sudah rajin minum obat pun kolesterol tinggi sulit untuk turun.

Padahal tak selalu harus menggunakan obat-obatan agar kadar kolesterol stabil.

Kadar kolesterol tinggi bisa diturunkan dengan beberapa cara sederhana.

Jika Moms memiliki riwayat kolesterol tinggi cobalah cara berikut ini untuk menurunkan kadarnya.

Dilansir Mayoclinic, coba cara ini jika Moms ingin menurunkan kadar kolesterol tinggi tanpa adanya risiko berbahaya.

Baca Juga: Tanpa Obat, Cara Menurunkan Kadar Asam Urat dan Kolesterol Ternyata Cuma Perlu Makan Terong yang Diolah Seperti Ini

Mengonsumsi makanan yang sehat

Salah satu penyebab kadar kolesterol tinggi adalah karena Moms jarang mengonsumsi makanan sehat dan malah makan makanan yang tinggi akan lemak.

Kurangi makanan yang mengandung lemak jenuh seperti daging merah dan produk susu penuh lemak.

Kurangi makanan yang mengandung lemak trans atau biasa disebut minyak sayur pada label makanan seperti kue, biskuit, dan kue yang Moms beli di toko.

Makan makanan yang kaya akan asam lemak omega-3 termasuk salmon, mackerel, biji rami.

Berolahraga hampir setiap hari

Aktivitas fisik seperti berolahraga setiap harinya dapat meningkatkan HDL atau kolesterol baik.

Lakukan olahraga setidaknya 30 menit lima kali dalam seminggu.

Jenis olahraga yang dapat dipilih berupa jalan cepat, bersepeda, atau olahraga lainnya yang Moms sukai.

Baca Juga: Obat dari Dokter Bisa Nganggur! Padahal Cuma Sering Makan Kacang Merah, Kadar Gula Darah Pasti Stabil Terus Hingga Kolesterol Bisa Langsung Ambrol

Berhenti merokok

Merokok dapat meningkatkan kadar kolesterol dan juga memicu masalah lainnya pada tubuh.

Seseorang yang berhenti merokok dalam 20 menit, tekanan darah dan detak jantung akan berjalan lebih stabil.

Dalam tiga bulan setelah berhenti merokok, sirkulasi darah dan fungsi paru-paru perlahan mulai membaik.

Ketika berhenti merokok selama setahun tubuh akan terhindar dari penyakit berbahaya yakni kolesterol dan serangan jantung.

Menurunkan berat badan

Kelebihan berat badan berisiko melonjaknya kadar kolesterol dalam tubuh.

Moms bisa menurunkan berat badan dengan mengurangi makanan dan minuman manis.

Serta, lebih banyak lakukan aktivitas fisik ke dalam rutinitas harian, seperti misalnya lebih senang menggunakan tangga dibandingkan menggunakan lift ketika di kantor.

Baca Juga: Dijamin Penyakit Kolesterol Tinggi Minggat dari Tubuh Jauh dari Kata Sakit-sakitan! Asalkan Minum Ini Setelah Makan Daging