Tanda-tanda Tubuh Kekurangan Vitamin D yang Harus Diwaspadai! Salah Satunya Rambut Mulai Rontok dan Menipis di Usia Muda

By Kintan Nabila, Senin, 25 Juli 2022 | 19:05 WIB
Tanda-tanda kekurangan vitamin D, salah satunya yakni rambut sering rontok (Nakita.id/Poetri Hanzani )

Nakita.id - Kekurangan vitamin D ternyata sangat fatal untuk kesehatan tubuh kita.

Sekitar 1 miliar orang di seluruh dunia diperkirakan mengalami kekurangan vitamin D.

Hal ini sangat berbahaya, karena kekurangan vitamin D dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan.

Biasanya kekurangan vitamin D dikaitkan dengan jarang terkena paparan sinar matahari dan pola makan yang salah.

Melansir dari Bright Side, berikut tanda-tanda seseorang kekurangan vitamin D dalam tubuhnya.

1. Rambut rontok atau menipis

Vitamin D sangat penting untuk pertumbuhan sel-sel kulit yang memproses keratin.

Keratin adalah protein yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut dan kuku kita.

Selain itu, kekurangan vitamin D sering dikaitkan dengan alopecia dan penipisan rambut pada pria dan wanita di usia muda, yakni di bawah 30 tahun.

Baca Juga: Berjemur Saja Tidak Cukup, 3 Alasan Mengapa Sinar Matahari Tidak Dapat Diandalkan untuk Mendapatkan Semua Vitamin D

2. Susah tidur

Vitamin D memainkan peran penting dalam pola tidur yang ideal. 

Penelitian telah menunjukkan bahwa, kekurangan vitamin D dapat menyebabkan insomnia, gangguan tidur, dan stres yang memicu gangguan otak.

Pada beberapa orang, bahkan dapat menyebabkan sleep apnea, di mana pernapasan terganggu saat tidur.

3. Lebih sering sakit

Vitamin D berperan sebagai pelindung bagi sistem kekebalan tubuh sehingga kita dapat membentuk pertahanan terhadap virus dan penyakit.

Jadi, ketika tubuh kekurangan vitamin ini, kita akan lebih mudah terinfeksi virus dan sering sakit.

Kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko terkena pilek, bronkitis, dan pneumonia.

Dengan kata lain, vitamin ini sangat penting untuk menjaga sistem pernapasan dan imun tubuh.

Baca Juga: Penyebab Kulit Kering Tidak Hanya Karena Faktor Lingkungan, Tapi Bisa Jadi Tanda Bahwa Tubuh Kekurangan Satu Vitamin Penting Ini

4. Nyeri tulang dan sendi

Kekurangan vitamin D dapat meningkatkan kemungkinan terkena rheumatoid arthritis di kemudian hari.

Hal ini karena vitamin D berperan dalam menjaga massa tulang dalam tubuh dengan membantu penyerapan kalsium.

Penelitian lain menunjukkan bahwa, orang yang menderita nyeri otot kronis dan masalah terkait tulang lainnya cenderung memiliki kadar vitamin D yang lebih rendah.

5. Merasa lelah sepanjang waktu

Kelelahan disebabkan oleh stres, kecemasan, depresi, dan kekurangan vitamin D.

Tulang dan otot yang lebih lemah dapat menyebabkan seluruh tubuh merasa lebih lelah.

Cobalah perbaiki pola makan dan mulai mengonsumsi suplemen untuk mengembalikan energi yang hilang.

Konsumsilah makanan kaya vitamin D, seperti ikan berlemak, kuning telur, susu, dan yoghurt.

Baca Juga: Penyebab Kulit Kering Tidak Hanya Karena Faktor Lingkungan, Tapi Bisa Jadi Tanda Bahwa Tubuh Kekurangan Satu Vitamin Penting Ini