Tak Perlu Olahraga, Ini Cara Ampuh Menurunkan Berat Badan Sampai 5 Kilogram dalam 1 Minggu

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 25 Oktober 2022 | 15:33 WIB
Menurunkan berat badan tanpa olahraga (Nakita.id/Ruby)

1. Hari Pertama

Moms bisa mengonsumsi buah apa saja selain pisang dan konsumsi sebanyak yang Moms mau.

Salah satu buah yang dianjurkan adalah melon karena mengandung banyak air dan membantu menurunkan berat badan dengan mudah.

2. Hari Kedua

Hari kedua, konsumsi sayur yang direbus dan kombinasikan bersama kentang berukurang sedang sebagai sumber karbohidrat saat sarapan.

3. Hari Ketiga

Moms bisa mengonsumsi semua buah dan sayur di hari ketiga.

4. Hari Keempat

Di hari keempat, Moms bisa mengonsumsi pisang dan susu.

Moms bisa makan 6-8 buah pisang besar dan 3 gelas susu skim.

5. Hari Kelima

Di hari kelima, konsumsi ayam atau ikan dengan berat 280 gram dengan 6 tomat utuh.

Jika Moms merupakan vegetarian, ganti menu tersebut dengan nasi merah atau keju cottage.

6. Hari Keenam

Moms bisa makan daging sebanyak 300 gram dan sayuran apapun kecuali kentang.

7. Hari Ketujuh

Di hari ketujuh, Moms bisa makan nasi tapi hanya nasi merah.

Moms juga tetap dianjurkan makan buah atau sayur mentah atau bisa juga dibuat sebagai jus.

Baca Juga: Ramuan Hubungan Suami Istri yang Bisa Puaskan Dads Tapi juga Bantu Turunkan Berat Badan