Tak Perlu Langsung Minum Obat, Coba Konsumsi Wortel untuk Cegah Asam Lambung Kambuh

By Syifa Amalia, Selasa, 29 November 2022 | 12:45 WIB
Manfaat wortel untuk mencegah asam lambung kambuh dan cara mengonsumsinya. (Nakita.id/David)

Selain itu, wortel organik tidak terlalu asam daripada yang ditanam dengan pestisida dan bahan kimia. Mereka juga lebih sehat dan lebih bergizi.

Apakah wortel yang matang buruk untuk refluks asam? Wortel yang dimasak memiliki tingkat pH antara 5,58 dan 6,03.

Ini sedikit lebih rendah dari wortel mentah, dan mereka juga lebih rendah dalam nutrisi tertentu karena memasak wortel akan membuangnya.

Meski demikian, wortel yang dimasak tetap mengandung nutrisi seperti vitamin A, mangan, dan vitamin K.

Cara Mengonsumsi Wortel untuk Cegah Asam Lambung

Selain dikonsumsi atau dijadikan olahan, manfaat lebih banyak diperoleh dengan membuatnya menjadi jus.

Jus wortel mengandung komponen alkalin alami, yang membantu menetralkan kelebihan asam lambung.

Ini adalah minuman yang aman dan bergizi bagi mereka yang menjalani diet asam lambung.

Dilansir dari Live Strong, Jill Sklar dan Annabel Cohen, penulis "Eating for Acid Reflux," merekomendasikan apel, mentimun, dan jus rendah asam lainnya dari buah atau sayuran untuk meredakan gejala asam lambung.

Teh herbal yang tidak mengandung kafein juga bisa memberikan sedikit kelegaan.

Sebaliknya makanan yang harus dihindari antara lain buah dan jus jeruk, makanan pedas, makanan tinggi lemak.

Termasuk produk susu penuh lemak, tomat dan saus tomat, cokelat, alkohol, minuman berkafein, dan minuman berkarbonasi.

Baca Juga: Coba Konsumsi Menu Sarapan Pagi Ini untuk Penderita Asam Lambung