Selain Rutin Olahraga, Ikuti Cara Ini untuk Mengatasi Mood Swing saat Hamil

By Poetri Hanzani, Jumat, 27 Oktober 2023 | 13:39 WIB
Cara mengatasi mood swing saat hamil. (freepik)

Nakita.id - Selama kehamilan tentunya banyak perubahan yang ibu hamil alami atau rasakan.

Salah satunya adalah suasana hati yang mudah sekali berubah-ubah.

Perubahan suasana hati umum dialami selama kehamilan dan bersifat sementara.

Agar suasana hati tetap terjaga, berikut cara mengatasi mood swing saat hamil.

Cara Mengatasi Mood Swing saat Hamil

Dikutip dari Healthline, inilah beberapa tips untuk menenangkan suasana hati pada ibu hamil.

1. Makan dengan Teratur

Tenangkan amarah batin dan hilangkan nafsu makan dengan makanan sehat dan bergizi serta camilan mengenyangkan untuk memberikan energi pada tubuh dan otak.

2. Olahraga

Olahraga dapat membantu meredakan stres dan meningkatkan suasana hati.

Jika Moms tiba-tiba merasa sedih atau kesal, pertimbangkan untuk melakukan latihan kardio ringan dan berdampak rendah, seperti berjalan kaki atau berenang.

Atau, Moms juga dapat melakukan yoga dan meditasi. 

Cobalah olahraga di luar ruangan, karena udara segar akan menyegarkan.

Selain itu, pelepasan endorfin akan mendorong perasaan positif dan bahagia.

Baca Juga: 9 Cara Mengatasi Muntah Berlebih Saat Hamil, Menghindari Hal Ini Ternyata Bisa Membantu Meredakan

3. Tidur Cukup

Sangat penting untuk mendapatkan tidur yang berkualitas saat hamil.

Pastikan mengikuti rutinitas waktu tidur, menjaga jadwal pagi, dan tidur siang sesuai kebutuhan.

Saat persalinan semakin dekat, cobalah lakukan berbagai hal yang dapat meningkatkan relaksasi.

4. Komunikasikan

Pastikan suami, teman dan anggota keluarga memahami perasaan dan apa yang Moms alami.

Dengan begitu, berkomunikasi menjadi lebih lancar jika terjadi masalah.

Pertimbangkan juga untuk bergabung dengan komunitas atau bertemu dengan teman baru.

5. Bicaralah dengan Terapis

Jika mood swing saat hamil dirasakan terus menerus dan semakin parah, maka Moms harus mencari bantuan.

Moms dapat berkonsultasi dengan dokter kandungan atau psikolog.

Perubahan suasana hati termasuk ke dalam gejala kehamilan yang kurang nyaman.

Moms bisa tiba-tiba marah, merasa sedih, bahkan emosi. Namun, pastikan mengetahui cara mengatasi mood swing saat hamil.

Semoga membantu!

Baca Juga: Cara Mengatasi Jari Tangan Bengkak saat Hamil, Tetap Terhidrasi Salah Satunya