Ciptakan Keluarga Sehat Anak Berprestasi Sejak Dini, Ikuti Tips Mencegah Anak Jajan di Luar Rumah Mulai Sekarang

By Shannon Leonette, Senin, 18 Desember 2023 | 18:07 WIB
Dalam rangka menyambut Hari Ibu pada 22 Desember, Moms memiliki peran penting dalam menciptakan keluarga sehat anak berprestasi. Salah satunya bisa dengan mencegah anak jajan di luar rumah dengan mengikuti tips-tips berikut. (Nakita.id)

Nakita.id - Hari Ibu diperingati setiap tahunnya pada tanggal 22 Desember.

Melalui momen Hari Ibu, kita diingatkan kembali bahwa perempuan memiliki peran dan kesempatan yang sama dengan laki-laki.

Selain itu, perempuan juga berperan penting dalam mendorong kebiasaan baik agar tercipta keluarga sehat anak berprestasi.

Salah satunya adalah dengan mencegah anak jajan sembarangan di luar rumah.

Oleh karena itulah, Hari Ibu merupakan peringatan terpenting bagi kaum perempuan Indonesia. Termasuk, Moms yang akan dan sudah menjadi orangtua.

Tips Mencegah Anak Jajan Sembarangan di Luar Rumah

Sebagai orangtua, Moms tentu memiliki kekhawatiran sendiri ketika anak berada di luar rumah.

Terutama, karena anak kemungkinan bisa jajan setelah dipengaruhi oleh temannya.

Namun menurut Maria Gita Belinda, M.Psi, Psikolog, hal seperti ini sebenarnya kembali lagi ke bagaimana cara orangtua mengajarkan anaknya sendiri.

"Jadi, orangtuanya juga harus kasih contoh enggak jajan (di luar rumah)," kata Gita menegaskan dalam wawancara eksklusif Nakita, Selasa (12/12/2023).

"Biasanya, kalau anak sudah dibiasakan untuk tidak jajan (di luar rumah), anak lebih tidak tertarik buat ikut-ikutan jajan," ungkap Gita.

Meski begitu, agar anak tidak merasa 'ketinggalan' dengan teman-teman sebayanya, Moms bisa beri kesempatan untuk ikut jajan di luar.

Baca Juga: Sambut Momen Hari Ibu, Ini Peran yang Bisa Dilakukan Demi Ciptakan Keluarga Sehat Anak Berprestasi Selama 1000 HPK