Nakita.id - Selama kehamilan, tentu akan terjadi perubahan pada payudara karena faktor hormonal.
Mempersiapkan kelahiran dan menyusui, biasanya payudara bertambah besar 1,5 kali dari ukuran awal.
Selain dari segi ukuran, perubahan lain yang cenderung akan terjadi antara lain :
Baca Juga : Catat 7 Tanda Kritis pada Trimester Ketiga, Segera Hubungi Dokter
- Terdapat retakan atau bengkak di sekitar puting.
- Puting cenderung menjadi lebih gelap dan lebih besar selama kehamilan dan tetap seperti itu selama satu tahun.
Perubahan yang terjadi tersebut hendaknya disikapi dengan perawatan yang benar.
Bukan tanpa alasan, merawat payudara sepanjang dan pascakehamilan menjadi faktor untuk menghasilkan ASI yang lancar.
Selain itu, dari segi estetika payudara pun akan ditentukan oleh seberapa telaten Moms melakukan perawatan yang tepat di rumah.