Catat, Bukan Karena Gen, Hal Ini Bisa Menjadi Penyebab Buta Warna!

By Fadhila Afifah, Kamis, 1 November 2018 | 20:18 WIB
Risiko buta warna dipengaruhi oleh ras (Pixabay)

Nakita.id - Moms, kelainan dalam mengenali suatu warna atau buta warna ternyata tidak hanya dipengaruhi oleh faktor keturunan atau jenis kelamin saja.

Ada beberapa faktor lain yang memengaruhi kemungkinan seseorang menderita kelainan ini.

Buta warna sebenarnya dibagi dalam dua kategori, yakni buta warna total dimana penyandangnya hanya bisa mengenali warna hitam dan putih, serta buta warna parsial atau tidak bisa mengenali warna tertentu saja.

Yang paling umum adalah kesulitan membedakan warna gabungan merah dan hijau.

Baca Juga : Inilah Alasannya Mengapa Stres Dapat Membuat Tubuh Rentan Penyakit!

Dalam penelitian terbaru, ternyata faktor ras dan etnis juga berpengaruh pada risiko buta warna.

Penelitian yang melibatkan 4000 anak berusia 3 sampai 6 tahun di California menemukan, 6% anak laki-laki Kaukasia menderita buta warna, disusul 3% dari anak laki-laki Asia, 3% dari Spanyol, dan kurang dari 2% adalah keturunan Afrika-Amerika.