Berita Kesehatan Wanita: 8 Aktivitas yang Kerap Dipertanyakan Ibu Hamil, Boleh atau Tidak Dilakukan?

By Gazali Solahuddin, Kamis, 8 November 2018 | 06:15 WIB
Ibu hamil jangan takut menyetir mobil. Boleh kok. (pexels.com)

Nakita.id - 90% keguguran pada kehamilan trimester pertama disebabkan masalah konsepsi, seperti adanya kelainan kromosom dan sebagainya, bukan karena aktivitas fisik.

Nah, dari data tersebut kita bisa melihat, untuk apa ibu hamil membatasi diri dalam beraktivitas.

Apalagi kita tahu, kehamilan itu bukan kelainan atau penyakit. Kondisi Moms yang sedang hamil adalah normal.

Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Aktivitas Fisik Tak Membuat Ibu Hamil Keguguran, Ini Faktanya

Jadi beraktivitaslah seperti biasa, tidak perlu ragu dan takut.

Jika biasa kerap naik tangga, silahkan melakukan itu. Begitu juga jika biasa menyetir mobil sendiri.

Untuk lebih puasnya, berikut beberapa aktivitas fisik yang sering dipertanyakan para ibu hamil, yang langsung ditanggapi dan dijelaskan oleh dr. Didi Danukusumo, Sp.OG, dari RSB Panti Nugraha, Jakarta.

* Naik tangga

Naik tangga diyakini sebagai salah satu yang sering dianggap sebagai pencetus keguguran atau bayi lahir prematur.

Masalah bisa terjadi jika selama atau setelah beraktivitas naik turun tangga tersebut kondisi ibu malah tidak fit. Tandanya, ibu hamil sampai terengah-engah yang merupakan tanda kekurangan oksigen. Akibatnya, aktivitas yang satu ini memang dapat mengundang kontraksi.

Baca Juga : Berita Kesehatan Wanita: Ciri Moms Berisiko Terkena Diabetes Gestasional

Sebaliknya, kalau naik tangga dilakukan secara pelan-pelan dan tak menguras tenaga, tentu aktivitas ini tak mengundang masalah.