10 Penyakit Genetik yang Diwariskan Oleh Ibu, Terutama ke Anak Perempuannya

By Kunthi Kristyani, Minggu, 11 November 2018 | 20:47 WIB
Penyakit genetik yang diwariskan oleh ibu (iStockPhoto)

Alzheimer

Penyakit Alzheimer adalah bentuk paling umum dari demensia yang lebih mungkin terjadi pada perempuan daripada pria.

Tidak ada obat untuk penyakit ini tetapi Moms dapat mengurangi risikonya dengan mengikuti gaya hidup sehat, seperti:

- Kendalikan tingkat tekanan darah dan kolesterol

- Berhenti merokok karena merokok meningkatkan risiko demensia

- Lakukan olaghraga

- Batasi konsumsi gula dan lemak jenuh

Baca Juga : Ayah Tega Merundung Anak Batitanya, Merekam dan Mengunggahnya ke Situs Online

Kanker payudara dan kanker ovarium

Pada 2013, aktris Angelina Jolie menjalani mastektomi ganda preventif.

Dua tahun kemudian, dia menjalani ooforektomi preventif (operasi pengangkatan indung telur) karena hasil tesnya mengindikasikan gejala dini kanker ovarium.

Jolie melakukan ini untuk meminimalkan risiko kanker yang menyebabkan ibu dan neneknya meninggal.

Jolie mewarisi gen BRCA1 rusak yang meningkatkan kemungkinan terkena kanker payudara dan ovarium secara signifikan.

Tetapi para ilmuwan mengklaim bahwa tidak semua mutasi gen menyebabkan kanker.

Meski demikian Moms dapat meminimalisasi risiko kanker dengan tidak mengonsumsi alkohol dan merokok.

Lakukan pemeriksaan rutin payudara, organ intim, dan scan di perut atas/bawah.

Usahakan punya anak di usia 30 tahun ke bawah. Penelitian menunjukkan bahwa melahirkan anak pertama pada usia 30 tahun ke bawah mengurangi risiko kanker payudara. (*)