Nakita.id - Yakinlah, semua ibu akan sepakat, ASI adalah makanan terbaik bagi bayi.
Komposisinya berubah dari hari ke hari, bahkan fakta menakjubkan terbaru menunjukkan, ASI dapat menyesuaikan kondisi si kecil.
Baca juga : Fakta ASI: Komposisi ASI Berbeda dari Hari ke Hari
Artinya, komposisi ASI bayi sehat boleh jadi berbeda dengan ASI bayi yang sedang sakit.
Hal ini juga yang dialami oleh Mallory Smothers, seorang ibu yang asal Arkansas, Amerika Serikat.
Ia menjadi saksi bagaimana menakjubkannya air susu ibu
Suatu hari, ia merasa heran dengan warna ASI-nya yang berubah agak kekuningan. Padahal, hari sebelumnya ASI-nya berwarna putih.
Dia mengetahui, saat itu si kecil yang sedang disusuinya sedang sakit. Berkali-kali si kecil bersin, hidungnya tersumbat, dan saluran pernapasannya teriritasi.
Si kecil diduga sedang terkena pilek.
Baca juga: Mam, kalau ingin tahu kepintaran apa yang menonjol pada si Kecil, manfaatkan alat ukur Smart Strength Finder yang akan ditemukan setelah mengisi registrasi Parenting Club. Jika registrasi berhasil, Mam akan mendapatkan voucher belanja senilai Rp50.000,-. Pastikan ada kata "thank you" sebagai tanda registrasi berhasil.
Ia pun memosting ASI hasil perahannya di facebook, sebelum dan sesudah si kecil sakit.
ASI yang keluar saat si kecil sehat berwarna putih, sedangkan ASI yang keluar saat si kecil sakit adalah kekuningan.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Saeful Imam |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR