Mengontrol kolesterol
Berbagai makanan yang kita konsumsi mengarah pada peningkatan kadar kolesterol.
Ada dua jenis kolesterol, yaitu kelosterol baik dan jahat.
Sebagian besar makanan berlemak yang kita makan meningkatkan kolesterol jahat, yang menyebabkan penyakit seperti jantung, stroke, dan serangan jantung.
Bawang hitam tidak mengandung kolesterol sama sekali, jadi bisa menjaga keseimbangan kolesterol HDL dan LDL.
Penelitian telah dilakukan di Korea pada tahun 2014 dan hasilnya menunjukkan bahwa mengambil ekstrak bawang putih hitam selama 12 minggu dapat meningkatkan HDL (atau kolesterol baik) dan menurunkan LDL (atau kolesterol jahat).
Baca Juga : Olivia Zalianty Ungkap Ada yang Ganjil dengan Pelaminan Lindswell Kwok dan Hulaefi, Hanya Ada Satu Kursi!
Meningkatkan kesehatan jantung
Bawang hitam tidak hanya baik untuk mengatur keseimbangan kolesterol, namun juga baik untuk kesehatan jantung.
Penelitian telah menunjukkan bahwa bawang hitam membantu mengurangi jumlah homocysteine dalam aliran darah.
Ini adalah asam amino yang dapat menyebabkan kerusakan pada dinding arteri.
Ketika dinding arteri menjadi rusak, jumlah kolesterol yang terkumpul di dalamnya meningkat.
Jadi, bawang hitam tidak hanya meminimalkan jumlah kolesterol dalam tubuh tetapi juga mengurangi area yang bisa disembunyikan oleh kolesterol.
Bawang hitam juga meningkatkan jumlah hidrogen sulfida dalam tubuh.
Ini adalah hal yang baik karena membantu meningkatkan jumlah darah yang diedarkan dalam sistem sirkulasi.
Baca Juga : Krisdayanti Pamer Foto dengan Mantan Istri Raul Lemos, Penampilannya Tuai Pujian
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | positivehealthwellness |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Kunthi Kristyani |
KOMENTAR