Sebelumnya, kenalu dulu berbagai sebab memiliki tubuh gemuk, apakah karena asupan makanan manis, hormon, atau lain sebagainya.
Berikut tanda-tandanya:
1. Mengatur makan tetapi lingkar pinggang masih besar
Jika seseorang sudah mengatur pola makan sedemikian rupa dan bahkan menjalani gaya hidup sehat tetapi lingkar pinggang masih besar atau justru membesar, bisa jadi karena gangguan hormon.
Baca Juga : Khawatir Berat Badan Meningkat Usai Lebaran? Cegah dengan 5 Tips Mudah Ini!
"Semakin tua, tubuh akan rentan mengalami resistensi insulin yang memicu tubuh menyimpan lemak dan bukan membakarnya," ujar Sara Gottfried, MD, penulis buku the Hormon Cure.
Hormon estrogen yang dimiliki perempuan menjadi lebih dominan ketika memasuki usia menopouse, sehingga menyebabkan resistensi insulin.
2. Keinginan mengonsumsi gula
Efek samping adanya resistensi insulin yakni akan menekan hormon leptin, yaitu hormon yang memberi sinyal pada tubuh bila sudah kenyang.
Tetapi, peningkatan kadar insulin juga bisa mempengaruhi adanya peningkatan kadar leptin.
Baca Juga : 7 Kebiasaan Pagi yang Bikin Gemuk, Mulai Sekarang Harus Dihindari!
"Peningkatan hormon leptin bukan berarti kita jadi malas makan. Jika terjadi terus menerus, akan membuat disfungsi reseptor leptin yang mengakibatkan seseorang ingin makan banyak, karena otak tidak dapat menerima sinyal kenyang," kata Gottfried.
BERITA POPULER: Harga 1 Gram Emas Antam di Pegadaian hingga Cara Cek NIK Penerima Bansos PKH
Source | : | prevention |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR