Bahkan mungkin untuk merasakan cinta saat masih berduka atas kepergian pasangan.
Perasaan ini mirip dengan perasaan mencintai dua orang pada satu waktu.
Namun jatuh cinta bagi Moms yang ditinggalkan pasangan adalah fenomena kompleks.
Kematian pasangan menempatkan Moms yang ditinggalkan pada situasi baru, yang mirip ketika mengalami putus cinta.
Perbedaannya situasi saat menjanda atau menduda lebih unik.
Baca Juga : Idap Kanker Darah, Permintaan Ani Yudhoyono Kepada AHY Buat Sang Anak Terharu
Kenangan dengan pasangan di masa lalu dapat memengaruhi situasi ini.
Jika hubungan berjalan positif, bahkan setelah pasangan meninggalkan dunia, perasaan cinta bisa jadi tetap berkembang.
Bukan berarti tak mungkin bagi kita yang ditinggalkan pasangan untuk mencintai orang lain.
Dari sudut pandang psikologi, Ben-Zeev memaparkan jika perasaan cinta seorang janda atau duda pada orang lain setelah kematian pasangan bisa terjadi karena adanya perbedaan bentuk cinta itu sendiri.
Sebab perasaan tersebut bersifat non-eksklusif, bukan menggantikan posisi pasangan yang telah tiada.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | psychology today,Tribun Timur,tribun seleb |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR