Nakita.id - Artis cantik Nagita Slavina tampak muncul dengan penampilan berbeda beberapa waktu terakhir.
Seperti yang dimuat laman Nakita.id, pujian dilontarkan banyak orang pada Nagita karena ia kelihatan lebih langsing.
Sebelumnya memang Nagita sempat mengakui jika berat badannya naik dan menyebabkan tubuhnya kelihatan lebih gemuk.
Rahasia bobotnya turun bukan mengurangi makan atau olahraga keras lo, Moms.
Baca Juga : Tubuhnya Lebih Langsing, Ini Menu Diet Nagita Slavina yang Berhasil Pangkas Bobotnya
Setelah ditanya apa rahasianya, Nagita mengungkapkannya ketika menjadi bintang tamu pada sebuah acara TV.
Nagita menjawab ia pun tak melakukan upaya langsing instan seperti sedot lemak atau konsumsi obat-obatan peluruh berat badan.
Bahkan Nagita mengaku ia makan 6 kali sehari selama menurunkan berat badan.
Bukan sembarangan makan Moms, ternyata Nagita berkonsultasi dengan dokter gizi dan mengatur pola makannya.
Dalam 6 kali makan, sebanyak 2 kali di antaranya khusus untuk mengonsumsi buah pir.
Ternyata buah pir memang memiliki manfaat baik dalam upaya penurunan berat badan lo, Moms.
Laman NDTV Food memaparkan jika pir merupakan buah yang kaya manfaat.
Kandungan nutrisi yang dimiliki pir antara lain beta-karoten, vitamin B, potasium, fosfor, vitamin C, dan vitamin A.
Nutrisi-nutrisi inilah yang berperan penting membantu tubuh kita untuk mampu menurunkan bobot dengan sehat.
Baca Juga : Dituduh Berkhianat, Terungkap Reino Barack Mulai Chat Syahrini September 2018
Ahli gizi kerap menjadikan pir sebagai buah wajib dikonsumsi oleh mereka yang sedang berusaha menurunkan berat badan.
Moms ingin mengetahui alasan pir mampu membantu menurunkan berat badan?
Ini empat alasan pir menjadi buah yang perlu dikonsumsi jika Moms ingin cepat langsing.
1. Tinggi serat
Taukah Moms, jika pir memiliki kandungan serat yang cukup tinggi?
Hanya mengonsumsi 1 buah pir saja dalam sehari, Moms telah memenuhi kebutuhan serat sebesar 24 persen dari anjuran per-hari, atau sekitar 6 gram serat.
Sedangkan seperti yang diketahui banyak orang, serat merupakan kunci penting dalam menurunkan berat badan.
Baca Juga : Satpam Rumah Katakan Luna Maya Jadi Sering Galau, 3 Hal Ini Pasti Menghantui Usai Putus Menurut Psikolog
Serat berperan membuat Moms kenyang lebih lama, karena serat tak bisa dicerna.
Sehingga perut Moms tetap terisi setelah makan pir.
Maka, Moms tak akan merasa tergoda untuk makan camilan-camilan tak sehat karena masih kenyang.
2. Rendah kalori
Jika Moms tengah berusaha mengurangi asupan kalori sesuai anjuran dokter atau ahli gizi, pir adalah buah yang tepat dikonsumsi.
Per 100 gram, pir hanya mengandung 56 kalori.
Berarti jika Moms makan pir, Moms tak perlu khawatir mengalami kelebihan kalori.
Dibandingkan dengan minuman kemasan atau camilan, tentunya kalori pir jauh lebih rendah.
Jadikan pir sebagai camilan saat Moms berusaha menurunkan berat badan.
Selain mengenyangkan, Moms tak akan mengalami kelebihan kalori.
3. Tinggi kandungan air
Air merupakan salah satu hal penting untuk membantu kita menurunkan berat badan dengan optimal.
Kadang ketika tubuh mengalami dehidrasi, Moms salah mengartikan rasa haus sebagai tanda kelaparan.
Ini menyebabkan kita sering makan berlebihan.
Baca Juga : Terlihat Menggemaskan, MUA Kondang Beberkan Sifat dan Perilaku Asli Jan Ethes, Cucu Jokowi yang Hits
Mengonsumsi pir yang tinggi kandungan air bisa mencegah hal ini.
Pir terdiri dari 84 persen air, sehingga saat kita mengonsumsi pir, kita pun mencerna banyak air.
4. Menyehatkan pencernaan
Pencernaan yang sehat juga faktor penting dalam menurunkan berat badan.
Jika Moms ingin bobot turun dengan sehat dan alami, maka menjaga kesehatan pencernaan penting untuk Moms perhatikan.
Pir mengandung nutrisi penting untuk kesehatan pencernaan, seperti serat dan vitamin C yang dibutuhkan tubuh untuk regenerasi sel.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Nakita.id,NDTV Food |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR