Kurma mampu mencegah akumulasi melanin pada tubuh, di mana melanin yang menumpuk di dalam tubuh akan memengaruhi keremajaan kulit.
Tak hanya itu, kurma juga dapat mengontrol hormon yang menyebabkan Moms mulai mengalami tanda penuaan dini.
Kurma juga mengandung phytohormon yang dapat mencegah penuaan dini secara signifikan.
Baca Juga : Dinikahi Bangsawan Malaysia, Tengok Mewahnya Kamar Bersalin Tya Arifin Bak Hotel Bintang 5!
Tak hanya untuk kulit, kurma juga bermanfaat untuk kecantikan rambut.
Moms tak perlu serum dan tonik mahal untuk mendapatkan rambut sehat dan cantik.
Kurma terbukti efektif meningkatkan kesehatan rambut, kandungan zat besi kurma cukup tinggi dan berefek memperlancar sirkulasi darah ke kulit kepala.
Lancarnya sirkulasi darah pada kulit kepala membantu rambut tumbuh lebih cepat dan sehat.
Bagaimana Moms, sudah menyiapkan kurma untuk menu berbuka sore ini?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Style Craze |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR