Nakita.id – Terbangun di tengah malam karena lapar tentunya bukanlah sesuatu hal yang kita harapkan, benar tidak Moms?
Biasanya ketika terbangun di tengah malam karena lapar kita spontan akan melihat ada apa di dapur dan kulkas.
Apakah Moms memiliki kebiasaan ini? Ya kebiasaan umum ini biasa kita sebut ngemil, karena porsinya dianggap sedikit.
Baca Juga: Berikan yang Terbaik, Bahan Alami Harus Jadi Pilihan Utama Agar Bayi Terlindungi
Tetapi nyatanya walaupun hanya ngemil itu bukan kebiasaan yang baik untuk dilakukan di tengah malam.
Melansir dari drfarrahmd.com kebiasaan ngemil tengah malam memiliki beberapa risiko gangguan kesehatan berikut ini.
1. Kenaikan berat badan tidak sehat
Jika Moms makan pada jam-jam yang seharusnya digunakan untuk istirahat, ritme sirkadian tubuh bisa tidak selaras.
Baca Juga: Makanan dan Minuman Pemicu Darah Tinggi, Susu Murni Salah Satunya!
Nantinya hal ini akan menyebabkan ketidakseimbangan hormon, memengaruhi tidur, dan kenaikan berat badan yang kurang sehat.
Karena tubuh kita tidak membakar kalori secara efektif saat larut malam.
2. Gangguan pencernaan
Makan malam yang terlambat hanya akan menyebabkan masalah lambung karena makanan tidak bisa tercerna dengan baik.
Baca Juga: Stres Berkepanjangan Berdampak Buruk Bagi Tubuh, Salah Satunya Serangan Jantung!
Terutama saat tengah malam, makan pada saat itu akan memicu terjadinya mulas atau naiknya asam lambung.
Karena itu disarankan untuk menghindari naik langsung ke tempat tidur setelah makan malam.
3. Memengaruhi tingkat memori dan konsentrasi
Ngemil larut malam meskipun hanya sedikit tidak baik untuk kesehatan otak lo Moms!
Baca Juga: Begini Cara Kerja Air Kelapa yang Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan, Moms Wajib Tahu!
Para ahli menyatakan, hal ini secara tidak teratur akan memengaruhi kemampuan otak dalam konsentrasi.
Bukan hanya itu saja penurunan fungsi otak yang terjadi juga bisa memengaruhi kualitas belajar dan menghafal.
Fungsi otak yang kurang baik akan meningkatnya risiko depresi dan kegelisahan seseorang.
Baca Juga: Moms Punya Wajan Mahal? Simak Cara Membersihkannya, Cukup Pakai Garam!
4. Meningkatkan tekanan darah
Sebuah penelitian menyatakan bahwa makan malam yang ideal untuk tubuh maksimal pada jam tujuh malam.
Setelah itu makanan yang masuk ke dalam tubuh tidak tercerna dengan baik dan meningkatkan tekanan darah.
Nantinya akan berakhir dengan diabetes dan penyakit jantung.
Baca Juga: Jarang Tersorot Media Ternyata Nycta Gina dan Rizky Kinos Pernah Berantem Pas Lagi Ini
5. Gangguan tidur
Ngemil tengah malam mungkin dengan mudahnya akan menghantar Moms tidur kembali dengan mudah.
Tetapi saat ini juga Moms akan mengalami gangguan tidur karena cenderung didatangi mimpi yang membingungkan.
Baca Juga: Tantri Kotak dan Suami Sepakat Keputusan KPU! Ternyata Ini Maksudnya
Tidak lama setelah itu Moms akan terbangun lagi dan sulit tidur sehingga berakhir dengan masalah lambung.
Ternyata banyak ya Moms gangguan kesehatan yang disebabkan oleh ngemil tengah malam.
Jangan diulangi lagi ya Moms!
Source | : | drfarrahmd.com |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR