Namun merasa tak yakin dengan hasil pencarian di internet, ia pun membawa putranya ke rumah sakit berbeda.
Di sana dokter mengarahkan Logan untuk mendapat pemeriksaan otak secara mendesak, hasilnya ternyata mengerikan.
Logan dikonfirmasi memiliki tumor ganas seukuran bola golf di otaknya, dan tiga hari kemudian ia dioperasi untuk menghentikan pertumbuhan tumor itu.
Ternyata bukan sekadar sembelit, Logan menderita medulloblastoma, kanker otak yang dapat menyebar ke seluruh bagian otak dan saraf tulang belakang.
Setelah dioperasi kondisi Logan tak mengalami kemajuan, ia malah menderita beberapa komplikasi.
Pemeriksaan berikutnya membuktikan jika kanker di otak Logan kembali dan telah menyebar.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | The Sun |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR