Prostaglandin yang meningkat membantu kontraksi rahim selama persalinan pada wanita hamil.
Kurma memiliki efek yang mirip dengan oksitosin yang membantu dalam merangsang rahim saat persalinan.
Baca Juga: Ini 5 Arti Mimpi Melahirkan yang Sering Dialami Kebanyakan Ibu Hamil, Moms Alami yang Mana?
Berdasarkan penelitian, kandungan-kandungan dalam kurma tersebut membantu proses persalinan berlangsung lebih cepat.
Beberapa dari ibu hamil juga memperhatikan bahwa mulut rahim mereka jauh lebih lunak pada saat persalinan membantu mengurangi komplikasi atau persalinan forsep.
Kurma adalah buah padat nutrisi, mengandung aneka vitamin, mineral dan protein.
Vitamin seperti Riboflavin, Tiamin, asam folat, asam askorbat, dan biotin adalah unsur utama kurma.
Source | : | Firstcry.com |
Penulis | : | Anisa Annan |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR