Nakita.id – Tumbuh kembang Si Kecil tentunya akan menjadi perhatian dan prioritas Moms pada saat membesarkan mereka.
Hal ini tidak terlepas dari keinginan semua Moms yang pastinya ingin memiliki Si Kecil yang pintar, kuat, dan sehat.
Nyatanya memiliki tumbuh kembang yang optimal untuk Si Kecil harus ada banyak pendukungnya dari Moms.
Baca Juga: Berikan Perlindungan Alami Saat Puasa, Si Kecil Sehat dan Orangtua Pun Tenang
Seperti nutrisi yang diberikan kepada Si Kecil, stimulasi, imunisasi, hingga kasih sayang yang seharusnya selalu ditunjukkan.
Seperti halnya yang dikatakan oleh seorang Dokter Spesialis Tumbuh Kembang Anak, Prof. Dr. dr. Soedjatmiko, SpA (K), MSi.
“Kalau ingin anak kita sehat, pintar, kuat, dan tinggi ada 3 hal yang penting untuk diperhatikan. Pertama itu nutrisinya, stimulasi bermain, hingga imunisasi,” ujarnya saat ditemui Nakita.id di acara Peluncuran Fitur Teman 123 oleh Frisian Flag di Bogor (28/6/19).
Baca Juga: Atiqah Hasiholan Biarkan Putrinya Corat-coret Wajahnya Pakai Cat, Ini Lo Manfaat Melukis bagi Anak!
Beliau menyatakan bahwa nutrisi yang sangat penting dan wajib diberikan oleh Moms agar tumbuh kembang Si Kecil optimal adalah ASI.
6 bulan pertama Si Kecil wajib diberikan ASI eksklusif tanpa tambahan apapun dan dengan frekuensi yang cukup.
Setelah itu seiring berjalannnya waktu hingga lewat 6 bulan pastinya Moms akan mulai berkurang produksi ASI nya.
Jadi ada baiknya menambahkan MPASI yang mengandung lemak, protein, karbohidrat, serta minyak omega-3 untuk Si Kecil.
Baca Juga: Jangan Anggap Sepele Demam Saat Hamil, Berikut Risiko yang Mungkin Dihadapi
Kebutuhan akan nutrisi yang terpenuhi akan membuat tumbuh kembang Si Kecil menjadi optimal tanpa hambatan.
Hal ini terkait dengan pentingnya nutrisi yang baik untuk kualitas otak Si Kecil, seperti jumlah sel otak, cabang sel otak, fungsi sinaps, pembentukan neurotransmitter, hingga muelinisasi.
Setelah itu selain nutrisi, untuk mencapai tumbuh kembang yang optimal Moms juga harus membiasakan Si Kecil untuk bermain.
Akan tetapi bermain bukan berarti membiarkan Si Kecil sendirian mengeksplorasi dunia ini ya Moms.
Baca Juga: Kerap Diabaikan, Ternyata Ini Gejala Diabetes Gestasional Saat Masa Kehamilan
Nyatanya kehadiran Moms sebagai pendamping Si Kecil bermain akan menghadirkan suasana yang gembira.
Suasana seperti ini sangat diyakini dapat mengoptimalkan proses belajar Si Kecil sekaligus mempererat kedekatan emosional Moms dengan Si Kecil.
“Bermain adalah cara yang paling efektif untuk memperkenalkan hal-hal baru kepada anak. Khususnya untuk anak di bawah lima tahun, orangtua mempunyai peran yang besar untuk mengoptimalkan manfaat bermain dengan cara mendampingi dan memeragakan permainan,” ujar Prof. Soedjatmiko.
Dengan cara seperti ini Si Kecil akan eksplorasi hal-hal baru dengan suasana yang menyenangkan sehingga setiap harinya akan meningkatkan daya ingat, analisis, kecerdasan, hingga rasa percaya diri Si Kecil.
Karena itu menjadi sangat penting Moms dan Dads mau ikut ambil peran dalam permainan yang akan diperkenalkan kepada Si Kecil.
Selain itu dengan bermain setiap hari akan merangsang penglihatan, pendengaran, daya ingat, mencoba, meniru, hingga mengulang oleh Si Kecil.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Sering Ditanya Soal Sunat, Gus Miftah Bongkar Hal Ini
Proses inilah yang dinamakan pengaktifkan saraf pusat Si Kecil untuk terbiasa menerima informasi di sekelilingnya.
Seiring berjalannya waktu kemampuan Si Kecil untuk mengingat, mengeluarkan emosi, pergerakan kasar dan halus juga akan meningkat.
Semua ini akan berakhir dengan melatih rasa empati Si Kecil terhadap lingkungan yang akan mengukur kecerdasannya.
Baca Juga: Liburan dengan Jet Pribadi, Syahrini Pamer Makanan Senilai Rp16 Juta, Sebut Itu Hanya Makanan Biasa
Tidak kalah penting dari proses bermain ini adalah pujian kepada Si Kecil, pujian dianggap seperti bentuk kasih sayang yang ditunjukkan.
Jadi tidak ada salahnya saat mengajak main Si Kecil Moms sesekali memuji keterampilan atau pun kehebatannya.
Hal ini akan memberikan rasa bahagia dan merasa dicintai dari Si Kecil yang akan berakhir dengan rasa percaya diri yang baik.
Karena itu terkait dengan betapa pentingnya bermain ini, Frisian Flag meluncurkan sebuah fitur yang bisa Moms akses di aplikasi IbudanBalita.
Menyikapi perkembangan teknologi yang ada di mana Si Kecil akan lebih suka bermain melalui ponsel pintar yang membuat fitur ini terlahir.
Fitur Teman 123 ini diisi dengan segala bentuk permainan yang dikembangkan oleh Frisian Flag bersama Prof. Soedjatmiko.
Di mana dalam fitur ini tersedia berbagai macam mainan yang bisa membantu tumbuh kembang Si Kecil.
Baca Juga: Awas! Hindari Melakukan 3 Kegiatan Ini Saat Moms Sedang Hamil
Mulai dari mengasah kemampuannya untuk berpikir hingga mengasah kepekaannya terhadap artikulasi dan pendengaran.
Fitur ini menyediakan permainan yang edukatif untuk Si Kecil usia 1-4 tahun dan akan segera dikembangkan untuk Si Kecil yang berusia 6 tahun.
Melalui fitur ini diharapkan interaksi antara Moms dan Si Kecil akan terjalin dengan baik sehingga tumbuh kembang Si Kecil menjadi optimal.
Moms tidak perlu takut akan sinar radiasi pada ponsel, karena sebuah penelitian sudah memberikan faktanya.
Bahwa paparan sinar pada ponsel tidak akan merusak saraf pada mata Si Kecil jika pada porsi yang pas, alias tidak berlebihan.
Sehingga Prof. Soedjatmiko menyatakan bahwa Si Kecil di bawah lima tahun aman terkena paparan sinar tersebut maksimal satu jam dalam satu hari.
Akan lebih baik jika Moms bisa membagi jam main Si Kecil ini menjadi 4 sesi, jadi per sesi Si Kecil hanya terkena paparan cahaya selama 15 menit.
Pola bermain interaktif seperti ini akan mudah menstimulasi motorik Si Kecil sehingga tumbuh kembangnya menjadi optimal.
Baca Juga: 6 Manfaat Garam yang Jarang Moms Ketahui, Bahkan Bisa Atasi Bengkak di Kaki Saat Hamil!
Terakhir adalah imunisasi yang tidak kalah penting, di mana imunisasi sangat berperan untuk menjaga kekebalan tubuh Si Kecil.
Tumbuh kembang yang optimal tidak akan tercapai jika Si Kecil memiliki kondisi tubuh yang tidak prima alias suka sakit-sakitan.
Sehingga menjadi sangat penting bagi Moms untuk memperhatikan hal-hal kecil seperti itu.
Jadi jika Moms ingin tumbuh kembang Si Kecil optimal, perhatikan terus nutrisi, stimulasi bermain, dan imunisasi Si Kecil ya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR