4. Tingkat hormon
Ketidakseimbangan hormon juga dapat memengaruhi tinggi badan anak.
Masalah pada kelenjar hipofisis dapat menyebabkan terlalu banyak atau terlalu sedikit sekresi hormon pertumbuhan yang menyebabkan anak dapat tumbuh terlalu tinggi atau tetap terlalu pendek sebagai orang dewasa.
5. Obat-obatan
Obat-obatan tertentu dapat berdampak pada tinggi badan anak dewasa.
Baca Juga: Ibu Beri Suplemen Penambah Tinggi Badan ke Anak 1 Tahun, Justru Alami Batu Ginjal
Misalnya, penggunaan jangka panjang kortikosteroid inhalasi oleh anak-anak dengan asma dapat mengurangi tinggi badan orang dewasa sebesar satu sentimeter.
Namun demikian, efek obat pada tinggi badan orang dewasa dapat tergantung pada konsentrasi dosis, lamanya resep, dan kesehatan keseluruhan anak.
Itu dia Moms, cara mudah memprediksi tinggi badan anak berdasarkan tinggi badan orangtua dan faktor apa saja yang mempengaruhinya.
Source | : | momjunction |
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR