Nakita.id - Moms tentu sering mendengar sejumlah ucapan atau tulisan yang menganjurkan untuk menghindari karbohidrat di malam hari saat sedang melakukan diet.
Ya, karbohidrat sering kali dianggap sebagai 'jahat' karena dinilai dapat menyebabkan kenaikan berat badan.
Namun seakan mematahkan sejumlah persepsi tersebut, 3 ahli diet ini justru mengutarakan hal yang sebaliknya.
Dilansir dari Pop Sugar, ahli diet terdaftar Sephanie Clarke dan Willow Jarosh dari C & J Nutrition mengatakan bahwa tidak ada alasan sepenuhnya untuk menghindari karbohidrat di malam hari.
BACA JUGA: Ini Moms, Panduan Sarapan Bergizi Pengusir Morning Sickness!
Terutama untuk sumber karbohidrat berserat tinggi seperti roti gandum utuh dan sayuran bertepung seperti labu dan kentang.
"Mereka menyediakan nutrisi dan serat penting yang dapat membantu kita merasa lebih puas dan berkontribusi dalam penurunan berat badan," ujar keduanya.
Penyataan Stephanie dan Willow ini pun didukung oleh ahli diet terdaftar Samantha Bartholomew dari Fresh Communications.
"Penting untuk berpikir tentang kualitas dan komposisi keseluruhan diet dibandingkan dengan waktu makronutrien," ujarnya.
BACA JUGA: Ini Suhu Kamar Terbaik Untuk Tidur, Bisa Bikin Awet Muda Lo, Moms!
Menurut Samantha, saat seseorang telah mengonsumsi makanan seimbang dengan representasi yang tepat dari semua makronutrien makan kapan waktu nutrisi ini dikonsumsi tidaklah penting.
Source | : | pop sugar |
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR