Nakita.id - Berikut Nakita.id rangkum beberapa berita populer pada Rabu (8/4/2020).
1. Prediksi Mengejutkan Denny Darko Tentang Virus Corona di Indonesia, 'Wabah Ini Akan Selesai Sebelum Ditemukan Vaksinnya'
Wabah virus corona masih terus menjadi sorotan publik.
Setiap perkembangan menjadi informasi penting yang harus diikuti demi meningkatkan kewaspadaan.
Tidak bisa dipungkiri, angka yang terus bertambah membuat publik was-was dengan penyakit yang menyerang sistem pernapasan ini.
Meski demikian, tidak sedikit pula yang menanggapi virus ini dengan lebih tenang.
Salah satunya adalah pesulap dan ahli tarot, Denny Darko.
Lewat kanal Youtube pribadinya, Denny kerap menyerukan untuk tidak panik menghadapi virus corona.
Ia mengimbau publik untuk tetap tenang dan waspada dalam menghadapi pandemi global tersebut.
Masih bicara tentang Covid-19, Denny tampak mengunggah vlog prediksi tentang vaksin dan berakhirnya virus corona di Indonesia.
Baca selengkapnya di sini
2. Kabar Gembira untuk Indonesia, Pemerintah Umumkan Sudah Kantongi Obat Produksi Dalam Negeri yang Diklaim Ampuh untuk Pasien Corona, Apa Itu?
Wabah virus corona nampaknya kini kian memuncak.
Data terakhir yang dirilis pemerintah pada Senin (6/4/2020) tercatat pasien Covid-19 kembali bertambah.
Pada saat berita ini ditulis, ada 2.491 orang positif terinfeksi virus corona jenis baru Covid-19.
Kemudian, tercatat 192 pasien sembuh dan 209 pasien corona yang dinyatakan meninggal dunia.
Melihat pasien Covid-19 selalu bertambah setiap harinya.
Pemerintah Indonesia saat ini masih getol menekan rantai penyebaran virus corona.
Tak hanya melalukan Pembatasan Sosial Bersakal Besar atau PSBB.
Kali ini, upaya medis terus digenjot.
Baca selengkapnya di sini
3. Bak Petir di Siang Bolong, Bendahara Negara yang Ditunjuk oleh Jokowi Ini Umumkan Nasib Gaji Ke-13 dan THR PNS di Tengah Wabah Corona, Ada Apa?
Pandemi corona yang melanda Dunia memang membawa dampak yang sangat besar.
Salah satunya memengaruhi kestabilan perekonomian negara.
Begitu juga dengan Indonesia.
Pandemi corona berdampak pada kondisi ekonomi Tanah Air.
Bahkan, belakangan tak sedikit publik yang ketar-ketir soal pemasukkan mereka.
Mulai dari THR hingga gaji ke-13 bagi ASN.
Kebijakan soal gaji ke-13 tersebut tentu jadi wewenang dari Kementerian Keuangan.
Bendahara Negara, Sri Mulyani Indrawati pun menjelaskan mengenai mekanisme gaji ke-13 dan THR.
Baca selengkapnya di sini
4. Bukan Kabar Enak Didengar, Seorang Ahli Sebut Puncak Virus Corona di Indonesia Justru Bisa Terjadi Saat Bulan Ramadan
Sudah satu bulan lebih berlalu sejak pemerintah mengumumkan kasus pertama virus corona.
Sejak saat itu, dari hari ke hari kasus penyebaran Covid-19 di Tanah Air terus melonjak tajam.
Pada saat berita ini ditulis, kasus virus corona sudah menyentuh angka 2.738 mengalami penambahan 247 orang dari hari sebelumnya.
Tercatat pula jumlah korban meninggal dunia adalah 221, sementara 204 orang dinyatakan sembuh.
Para ahli sudah memprediksikan hal ini dengan berbagai teori, yakni virus corona akan mengalami titik puncak sebelum akhirnya angkanya turun.
Melansir dari laman Wartakota.com, kabar barunya peneliti memperkirakan kalau kasus Covid-19 di Tanah Air akan mencapai puncak di bulan Ramadan.
Baca selengkapnya di sini
5. Kembali Dapat Angin Segar, Profesor Asal Indonesia Ini Tegaskan Wabah Corona Paling Cepat Berakhir di Akhir April, Asalkan...
Pada saat berita ini ditulis, Selasa (7/4/2020) di Indonesia tercatat pasien terjangkit Covid-19 mencapai angka 2.491 orang.
Selain itu, dilaporkan ada 209 pasien corona yang meninggal dunia.
Kemudian, sejumlah 192 pasien positif Covid-19 dinyatakan sembuh.
Sejak awal bulan Maret 2020 usai Presiden RI mengumumkan dua warga Indonesia positif corona.
Kini, jumlah warga yang terjangkit Covid-19 kian melonjak.
Hal tersebut membuat para ahli maupun peneliti Indonesia mengkaji wabah corona yang melanda Tanah Air.
Salah satunya Prof Hadi Susanto.
Hadi Susanto yang tergabung dalam anggota Simcovid tersebut menjawab rasa penasaran publik mengenai kapan wabah corona ini akan berakhir di Indonesia.
Baca selengkapnya di sini
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Nakita.id |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR