Nah, tomat juga memiliki banyak manfaat Moms untuk tubuh yaitu sebagai berikut:
Anti karsinogenik
Lycopene yang ada dalam tomat dikenal ampuh mengontrol pertumbuhan sel kanker, terutama kanker usus besar, payudara, dan paru-paru.
Antioksidan dalam tomat akan menghentikan reaksi karsinogenik sehingga sel kanker tak akan berkembang.
BACA JUGA: Punya Genetik Kanker, Melly Goeslaw Rajin Lakukan 'Check Up'
Kolesterol rendah dan jantung sehat
Biji tomat mengandung serat yang akan membantu menurunkan kadar kolesterol, selain itu kaliumnya juga efektif mencegah risiko penyakit jantung.
Anti-inflamasi
Radikal bebas dapat menyebabkan peradangan yang jika dibiarkan akan mengakibatkan ateroklerosis, osteoporosis, Alzheimer, dan penyakit kardiovaskular.
Kandungan likopen dan beta-karoten dalam tomat membantu menghilangkan radikal bebas ini, sehingga mencegah penyakit tersebut.
Mencegah pembekuan darah
Source | : | Boldksy.com |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Kusmiyati |
KOMENTAR