Nakita.id - Zaman sekarang hampir semua orang tidak bisa terlepas dari yang namanya ponsel.
Bahkan kemana-mana pasti ponsel pun ikut dibawa mulai dari masuk kamar mandi hingga mau tidur.
Kegiatan yang dilakukannya pun beraneka ragam seperti bermain permainan, menonton video, hingga mengurus pekerjaan.
Bahkan anak-anak pun sering ditemukan sudah akrab dengan penggunaan ponsel.
Tak jarang juga orangtua 'menyogok' anaknya menggunakan ponsel demi membuat mereka tidak rewel.
Tapi tahu tidak Moms? Membawa ponsel hingga tempat tidur justru dapat berdampak buruk.
Pasti Moms kerap meletakkan ponsel tidak jauh dari tempat tidur atau bahkan persis di samping bantal.
Seorang dokter spesialis gangguan tidur, Harneet Walia, MD mengungkapkan ada tiga masalah yang akan dialami bagi Moms yang kerap meletakkan ponsel dekat tempat tidur.
1. Otak tidak berhenti bekerja
Sekarang semua aktivitas berasal dari ponsel pintar milik Moms bahkan satu menit sebelum tidur.
Alhasil ketika tidur pikiran Moms masih aktif memikirkan instagram atau pekerjaan kantor.
Padahal untuk mendapatkan tidur dengan kualitas yang baik justru diperlukan ketenangan dan pikiran yang santai.
dr. Walia menyatakan bahwa dengan memeriksa ponsel sebelum tidur dan meletakkannya dekat tempat tidur dapat membuat otak lebih aktif bekerja.
Hasilnya otak masih terus terjaga padahal seharusnya sudah beristirahat untuk tidur.
2. Kehabisan energi saat bangun tidur
Moms tahu bahwa ponsel memiliki blue light atau cahaya biru yang dikenal dapat berbahaya bagi kesehatan mata?
Nah, ternyata cahaya biru ini tak hanya berdampak buruk pada kesehatan mata tetapi juga bagi otak.
Walia menuturkan bahwa sebuah penelitian menyatakan bahwa paparan cahaya biru dapat menekan tingkat melatonin di otak.
Melatonin sendiri yaitu sebuah hormon yang berfungsi untuk mengendalikan siklus tidur dan bangun.
Dengan terganggunya tingkat melatonin, maka Moms akan kehabisan energi ketika bangun tidur.
Alhasil Moms akan mengalami insomnia, kelelahan di siang hari, dan mudah tersinggung.
Selain itu, cahaya biru dapat mengganggu ritme internal tubuh yang membuatkan terus aktif bekerja.
Ritme internal tubuh tersebut yaitu ritmen sirkadian yang bekerja selaras dengan terang dan gelap sehingga membuat tubuh lebih aktif di pagi hari dan lelah di malam hari.
Dengan terusnya ada cahaya biru akan membuat tubuh terus beranggapan bahwa belum menjelang malam.
3. Tidur tidak kunjung lelap
dr. Walia menyatakan bahwa emosi, pikiran, dan kecemasan akan terganggu karena pemeriksaan ponsel tepat sebelum tidur.
Alhasil Moms akan terjaga karena terus penasaran dengan yang terjadi di media sosial hingga larut malam.
Ditambah kalau sampai ponsel berbunyi akibat notifikasi dari media sosial atau e-mail.
Hal itu membuat Moms terus terjaga dan otak merangsang untuk menunda tidur REM.
Tidur REM (rapid eyes movement) sendiri merupakan fase terakhir dari tidur yang membuat Moms terlelap.
Baca Juga: Cukup 5 Menit Lakukan Ini Sebelum Tidur, Berat Badan Turun dan Lemak Perut Menghilang, Mau Coba?
Dalam tidur REM inilah Moms akan bermimpi yang artinya tidur sudah lelap dan gerakan mata menjadi tidak teratur akibat mimpi yang diaami.
Lalu apa yang harus diperbuat?
Agar tidur tidak bermasalah, Moms perlu patuh untuk maksimal penggunaan ponsel 1 jam sebelum tidur.
Selain itu, Moms bisa letakkan ponsel jauh dari bantal atau bahkan tempat tidur.
Tak hanya itu, Moms juga bisa mengaktifkan mode malam atau mode pesawat untuk menghindari gangguan notifikasi menjelang tidur.
Baca Juga: Minum Air Rebusan Pisang Sebelum Tidur, Dapatkan Manfaat Luar Biasa Bagi Tubuh Keesokan Harinya
Moms, Yuk Wujudkan Tubuh Sehat di Tahun Baru dengan Kesempatan Emas dari Prodia Ini!
Source | : | Cleveland Clinic |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR