Kata penulis studi Nan Hee Kim, MD, hal tersebut berkaitan dengan sensitivitas insulin yang lebih rendah dan regulasi gula darah yang lebih buruk.
Begadang juga dikaitkan dengan kualitas tidur yang buruk dan kurang tidur, yang dapat mengganggu metabolisme.
2. Kurang mendapatakn sinar matahari
Sebuah penelitian dari Spanyol dengan judul Vitamin D Deficiency Linked More Closely to Diabetes than Obesity menjelaskan bahwa orang dengan kekurangan vitamin D lebih mungkin untuk menderita diabetes tipe 2.
Para peneliti percaya vitamin pada sinar matahari berperan dalam berfungsinya pankreas, yang memproduksi insulin dan membantu mengatur gula darah.
Dr. Hatipoglu menyarankan untuk mengonsumsi suplemen untuk meningkatkan kadar vitamin, serta mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin, seperti salmon dan susu atau sereal yang diperkaya vitamin D.
Source | : | GridHITS |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR