1. Mencegah peningkatan tekanan darah
Kekurangan kalium dapat menyebabkan detak jantung menjadi tidak teratur dan aliran darah tidak lancar.
Nah, salah satu manfaat buah melon adalah mengandung dosis kalium seimbang untuk tubuh, pada satu cangkir (100 gram) daging buahnya.
Kalium dalam melon ini juga membantu mencegah naiknya tekanan darah.
Moms bisa memodifikasi buah melon, semangka, dan blewah sebagai menu salad sarapan pagi Anda.
2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah penyakit
Buah melon mengandung vitamin C yang berguna baik untuk kesehatan.
Perharinya, kita bisa mengonsumsi satu cangkir melon, yang sama dengan kebutuhan harian vitamin C Anda.
Vitamin C berguna baik untuk tubuh, karena bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu mencegah penyakit serta infeksi yang menyerang.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | livestrong.com |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR