Nakita.id - Air rebusan jahe, sereh, dan jeruk nipis bisa menjadi pilihan pengganti kopi yang pastinya lebih sehat.
Apalagi kalau cuaca sedang dingin, minuman ini akan sekaligus menghangatkan tubuh.
Selain menghangatkan, tentu saja air rebusan jahe, sereh, dan jeruk nipis memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh.
Jahe, sereh, dan jeruk nipis memiliki manfaatnya masing-masing untuk tubuh.
Tahu tidak Moms ketiga rempah ini memiliki manfaat yang sama yaitu mengatur menurunkan berat badan.
Sebuah studi menyebutkan bahwa seseorang yang minuh teh hangat setelah makan akan merasa kenyang lebih lama.
Untuh sereh, rempah satu ini kerap dijadikan teh detoksifikasi untuk mengontrol metabolisme tubuh serta membantu menurunkan berat badan.
Di samping itu sereh memberikan efek diuretik sehingga bagi yang meminumnya akan lebih sering mengeluarkan cairan berlebih dari dalam tubuhnya.
Sementara rasa asam dalam jeruk nipis dapat meningkatkan metabolisme tubuh sehingga pembakaran kalori dan lemak menjadi lebih banyak.
Di samping itu, air rebusan jahe, sereh, dan jeruk nipis pun memiliki manfaatnya masing-masing.
Jahe
Selain mampu menurunkan berat badan, jahe juga dapat mengontrol kolesterol dan kadar gula darah.
Sebuah studi menunjukkan bahwa jahe dapat meredakan risiko penyakit jantung seperti kolesterol jahat (LDL) dan trigiserida.
Baca Juga: Minum Teh Jahe hingga Konsumsi Ramuan Ini Siapa Sangka Ampuh Atasi Kebiasaan Mendengkur Secara Alami
Studi lain menunjukkan bahwa jahe dapat menyeimbangkan kadar gula darah bagi pengidap diabetes kronis.
Selain itu, jahe juga dipercaya dapat meredakan mual dan muntah.
Sereh
Seperti yang disebutkan di atas bahwa sereh akan memberikan efek diuretik sehingga orang yang meminumnya akan buang air kecil lebih sering.
Hal itu akan membersihkan tubuh Moms dari kelebihan cairan dan natrium.
Dengan begitu hal ini cocok bagi penderita gagal jantung, gagal hati, atau edema.
Selain itu, sebuah studi yang diterbitkan National Institutes of Health pada 2002 menyebutkan bahwa sereh dapat dengan efektif meredakan maag.
Jeruk nipis
Dua rempah tadi dibicarakan perihal manfaat luar biasa untuk kesehatan seperti menurunkan berat badan, menangani maag, dan sebagainya.
Jeruk nipis sendiri selain memiliki manfaat untuk kesehatan, ia juga dapat bermanfaat untuk meremajakan kulit.
Jeruk nipis diketahui mengandung vitamin C dan antioksidan yang dapat menjaga jumlah kolagen.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR