Menu makan malam dengan nasi, sup krim, sawi putih rebus dengan udang kering dalam kaldu, mentimun dan salad hijiki.
Dalam kandungan makanan menu diet Jepang 1975, konsumsi jus dan minuman bersoda manis relatif rendah.
Dengan kandungan bahan-bahan yang sehat, generasi dengan diet Jepang 1975, terhindar jauh dari resiko diabetes, kepikunan, penuaan juga berkembang lambat, dan tubuh mereka juga lebih bugar.
Melansir Seoul Broadcasting System (SBS) pada Mei 2019, 2 tahun lalu, para peneliti merilis sebuah penelitian yang mengamati pola makan orang Jepang dan dampaknya pada tingkat kematian.
Studi kohort, yang berlangsung selama 15 tahun, melibatkan hampir 37.000 pria dan 43.000 wanita berusia 45-75 tahun yang tidak memiliki riwayat kanker, stroke, penyakit jantung iskemik, atau penyakit hati kronis.
Para peneliti mengukur seberapa baik pria dan wanita mematuhi Japanese Food Guide Spinning Top, terlepas dari perbedaan detailnya, spinning top setara dengan piramida makanan Australia.
Baca Juga: Kenali Bentuk Diet Alpukat, Inilah Berbagai Manfaat yang Bisa Moms Dapatkan untuk Tubuh
Source | : | GridHits.ID |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR