Nakita.id - Banyak digemari oleh wanita Indonesia, yoga jadi salah satu aktivitas yang telah terbukti membantu perkembangan fisik, mental, dan spiritual.
Latihan yoga erat kaitannya dengan pernapasan dan tubuh yang dipadukan dengan meditasi.
Yoga sangat penting untuk membantu seseorang lakukan relaksasi, terlebih yang alami gangguan kecemasan atau stres.
Baca Juga: Dari Yoga hingga Zumba, Yuk Intip Ragam Manfaat Olahraga Bareng Si Kecil
Namun, tahukah Anda yoga juga bisa menjadi salah satu aktivitas fisik untuk menurunkan berat badan?
Riset 2016 membuktikan orang yang rutin melakukan yoga biasanya mampu menahan godaan untuk mengonsumsi makanan tak sehat.
Rutin melakukan yoga juga terbukti membuat kita lebih sadar terhadap kondisi tubuh sehingga tahu kapan saatnya makan dan merasa kenyang.
Rutin yoga juga dapat meningkatkan kualitas tidur.
Riset 2018 membuktikan orang yang kurang tidur membuat tubuh lebih lamban dalam membakar lemak.
Itu sebabnya, latihan yoga juga dianggap bermanfaat bagi orang-orang yang berjuang untuk mendapatkan tubuh ideal.
Membakar kalori dengan yoga
Yoga memang bukan termasuk jenis olahraga kardio atau aerobik yang telah terbukti efektif membakar kalori.
Namun, beberapa pose yoga yang aktif dan intesif juga membantu membakar banyak kalori dan mencegah penambahan berat badan.
Selain itu, rutin yoga juga membantu memperkuat otot dan meningkatkan metabolisme.
Baca Juga: Lakukan 7 Gerakan Yoga Ini di Pagi Hari demi Tingkatkan Kekebalan Tubuh Agar Tak Gampang Sakit
Menghimpun data Yoga Journal, berikut dua contoh pose yoga yang bantu turunkan berat badan:
- Pose kapal atau boat pose
Pose ini melibatkan seluruh otot tubuh, terutama otot inti, dan membantu mengurangi stres.
Berikut cara melakukannya:
Duduk di lantai dengan kaki lurus di depan.
Tekuk lutut dan angkat kaki dari lantai sehingga paha miring ke lantai dan tulang kering sejajar dengan lantai.
Rentangkan tangan di depan sehingga sejajar dengan lantai.
Baca Juga: Manfaatkan Ilmu Sang Suami, Istri Anjasmara Ajak Anak-anaknya Lakukan Yoga Sebagai #FamilyQuality
Jika bisa, luruskan kaki sambil menjaga batang tubuh tetap terangkat.
Tahan pose ini selama 30 detik.
Ulangi setidaknya lima kali.
- Pose plank
Untuk melakukannya, lakukan langkah berikut:
Posisikan tubuh seperti meja lalu luruskan kaki ke belakang dengan tumit terangkat.
Baca Juga: Simak Moms! 5 Gerakan Yoga Ini Dapat Membantu Agar Janin Cepat Masuk Panggul
Posisikan tubuh membentuk garis lurus. Arahkan beban pada otot inti, lengan, dan kaki.
Tahan pose ini sekitar satu menit.
Agar dapat menurunkan berat, kita bisa rutin melakukan yoga minimal tiga hingga lima kali per minggu selama satu jam.
Kombinasikan latihan yoga dengan aktivitas lain seperti berjalan kaki, bersepeda, atau berenang untuk mendapatkan manfaat kesehatan tambahan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pose Yoga untuk Menurunkan Berat Badan"
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR