Akhirnya Terkuak, Cuma Luangkan Waktu 11 Menit Setiap Hari untuk Jalan Kaki Bisa Memperbesar Peluang Panjang Umur
Nakita.id - Jangan sepelekan aktivitas fisik yang Moms lakukan sehari-hari.
Sebab, sekecil apapun aktivitas fisik yang dilakukan bisa membawa pengaruh pada kesehatan tubuh.
Apalagi di masa pandemi Covid-19 ini mungkin Moms banyak berkutat di balik meja kerja dan harus duduk sepanjang hari.
Efek buruk dari terlalu banyak duduk perlu diimbangi dengan aktivitas fisik yang cukup.
Dilansir The New York Times, sebuah penelitian baru yang dipublikasikan di British Journal of Sports Medicine mengungkapkan, jalan kaki sedikitnya 11 menit sehari saja sebetulnya sudah cukup mengurangi konsekuensi kesehatan yang tidak diinginkan akibat duduk selama berjam-jam.
Penelitian tersebut mencari tahu bagaimana pola hidup tidak aktif dapat memengaruhi usia hidup seseorang.
Para peneliti mengandalkan data objektif dari puluhan ribu orang tentang bagaimana mereka menghabiskan hari-hari mereka, menemukan bahwa mereka yang paling tidak banyak bergerak berisiko tinggi meninggal di usia muda.
Baca Juga: Tunggu Apa Lagi Yuk Langsung Dicoba! Ini 4 Olahraga yang Baik Untuk Kesehatan Jantung
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR