Hal tersebut mengakibatkan Moms atau Dads lebih banyak diam atau menarik diri dari pergaulan.
4. Depresi: Tahap ini bisa terjadi karena stress yang sudah menumpuk dan bisa berakibat fatal seseorang nekat mengakhiri hidupnya.
Akan tetapi biasanya orang tua yang mengalami kesehatan mental yang terganggu hanya sampai tahap brand out atau kecemasan saja.
Lantas apa penyebab orang tua rentan mengalami kesehatan mental terganggu? Berikut tiga penyebabnya.
1. Orang tua baru (awal pernikahan)
Biasanya kelelahan mental akan dirasakan karena kehadiran sang buah hati.
Moms akan rentan mengalami baby blues, Moms dan Dads akan kaget karena kebiasaan yang dilakukan setiap harinya akan mengalami perubahan total.
2. Kelelahan tahap kedua
Biasanya ketika menjadi orang tua baru, Moms atau Dads akan dilanda rasa bingung untuk menempatkan diri sendiri.
Moms dan Dads harus mampu menempatkan diri sebagai pribadi, pasangan, orang tua, dan anak jika masih tinggal bersama mertua.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR