"Kalau misal nutrisi, imunisasi, anak sehat, tidak ada artinya apabila dia tidak terstimulasi dengan baik pemberian stimulasi yang baik," ujarnya.
Tidak sedikit Moms yang bingung memilih mainan stimulasi untuk Si Kecil terlebih kalau ia masih berusia 6 bulan ke bawah.
Nyatanya mainan stimulasi yang baik bagi bayi berusia di bawah 6 bulan yaitu orangtuanya sendiri.
Artinya ajaklah Si Kecil bermain dengan Moms dan Dads untuk mengenal suara dan wajah orangtuanya.
Di samping stimulasi tersebut, dr. Miza Afrizal mengingatkan untuk tak membandingkan satu anak dengan anak lainnya.
Pasalnya kemampuan Si Kecil mencapai sesuatu ditentukan oleh jarak usia bukanlah siapa yang lebih dahulu mampu melakukannya.
dr. Miza Afrizal mencontohkan kemampuan duduk yang berada di usia 4-7 tahun, maka anak berhasil duduk saat usia 4 tahun dan di usia 7 tahun sama-sama berhasil di waktu yang tepat serta tidak ada yang lebih unggul.
Menyadari pentingnya 1000 hari pertama kehidupan Si Kecil, Zwitsal Indonesia pun mengadirkan acara bertajuk 'Zwitsal 1000 hari pertama Si Kecil'.
Acara tersebut akan memberikan banyak informasi di periode emas Si Kecil dan ditayangkan secara langsung melalui Instagram @zwitsal_id pada 19 Desember 2020 pukul 09.00-18.00 WIB.
Acara tersebut akan mengupas tuntas mengenai 3 pilar yaitu asah, asih, dan asuh.
Baca Juga: Anak Membutuhkan Nutrisi 5 Kali Lebih Banyak Selama 1000 Hari Pertama
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR