1. Air
Melansir laman healthline, minum cukup air penting bagi tubuh. Begitu juga selama periode menstruasi.
Menjaga tubuh tetap terhidrasi dapat mengurangi kemungkinan mengalami sakit kepala saat menstruasi.
2. Buah
Konsumsi buah-buahan juga baik selama menstruasi.
Moms bisa konsumsi buah yang mengandung banyak air seperti semangka dan mentimun agar tubuh tetap terhidrasi.
3. Sayuran berdaun hijau
Untuk meningkatkan kadar zat besi saat menstruasi, cobalah konsumsi sayuran berdaun hijau seperti kangkung dan bayam.
Kekurangan zat besi akan menyebabkan kelelahan, nyeri dan pusing.
Maka, konsumsi sayuran berdaun hijau bisa membantu meningkatkannya.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR