Nakita.id - Mengikuti imunisasi memang menjadi langkah yang banyak diikuti oleh para orangtua agar kesehatan Si Kecil tetap terjaga.
Umumnya, imunisasi dasar lengkap harus dilakukan, untuk imunisasi tambahan tergantung kesepakatan Moms dan Dads mana saja yang akan dipilih.
Memberikan imunisasi pada anak menjadi salah satu cara pencegahan penularan penyakit.
Pemerintah bahkan sudah menetapkan 5 imunisasi dasar yang wajib didapatkan anak sebelum mereka berusia 1 tahun.
Sayangnya, tak sedikit anak yang terlambat imunisasi karena orangtua sering lupa.
Hal ini membuat anak jadi terlambat atau bahkan melewatkan imunisasi.
Namun, Moms tak perlu khawatir berlebihan. Jika telat beberapa hari dari jadwal yang sudah ditentukan, segera konsultasi ke dokter atau bidan terdekat.
Biasanya dokter atau bidan akan menganjurkan anak untuk melakukan imunisasi susulan.
Hal ini dijelaskan oleh Bidan Gian Fitriyani dari Puskesmas Kelurahan Kemanggisan Jakarta Barat saat diwawancarai Nakita.id Selasa, (02/02/21).
Ia menjelaskan jika jadwal imunisasi dan vaksinasi anak terlewatkan, Moms bisa langsung berkonsultasi ke tempat fasilitas kesehatan terdekat.
Dari situ lah kita bisa tahu apa yang harus dilakukan lebih lanjut.
"Jadi jika ada jadwal vaksin yang terlewat sebaiknya orangtua langsung berkonsultasi ke tempat fasilitas kesehatan terdekat, boleh ke dokter spesialis anak boleh ke bidan juga. Jadi nanti biar kita lanjutkan vaksinasi apa yang belum didapatkan," ujarnya.
Untuk di puskesmas sendiri dijelaskan oleh Bidan Gian, penyuntikan imunisasi dan vaksinasi anak dilakukan untuk anak di bawah umur 3 tahun.
Lebih dari umur 3 tahun bisa dilakukan oleh dokter spesialis anak.
"Karena di puskesmas sendiri ya, kalau bidan itu kewenangannya untuk penyuntikan vaksinasi anak itu di bawah umur usia 3 tahun.
Setelah 3 tahun jika anak itu memang sudah telat banget, boleh ke dokter spesialis anak," jelasnya.
Baca Juga: Sambil Siapkan Tata Laksana Vaksin Covid-19, Pemerintah Sosialisasikan Manfaatnya
Anak terlambat mendapatkan imunisasi dan vaksinasi ternyata juga memiliki efek tersendiri yang nantinya akan berpengaruh pada Si Kecil.
Dijelaskan oleh Bidan Gian, efektivitas dari terlambatnya mendapatkan vaksin bisa saja mempengaruhi imunitas dan kekebalan tubuh sang anak daripada anak lainnya yang sesuai jadwal.
"Jadi efektivitasnya akan sedikit berkurang jika tidak sesuai jadwal. Jadi lebih baik dikejar imunisasinya apa yang belum.
Efeknya kekebalan tubuhnya jadi berkurang, beda sama teman-temannya yang sesuai jadwal (imunisasinya)," jelas Bidan Gian.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR