Nakita.id - Moms tentu saja sudah tidak asing dengan buah belimbing.
Belimbing sering kali ditanam di halaman rumah orang, tapi juga terbilang mudah untuk ditemui di pasar buah.
Usut punya usut, konsumsi buah belimbing memiliki banyak khasiat luar biasa untuk tubuh, loh!
Buah yang rasanya manis ini ternyata dikenal sebagai buah yang sangat rendah kalori.
Alhasil buah ini dianggap sangat baik untuk orang yang sedang menjalankan program diet.
Selain itu, belimbing banyak mengandung nutrisi penting seperti antioksidan,mineral dan vitamin yang bagus untuk kesehatan tubuh.
Tak hanya itu, buah belimbing juga kaya vitamin dan serat yang ampuh membantu pencegahan usus menyerap kolesterol jahat
Seratus gram belimbing mengandung 34,4 mg vitamin C, 1 g protein, 133 mg potasium, 10 mg magnesium, 2 mg natrium, 61 IU vitamin A, 3 mg kalsium dan 0,1 mg zat besi.
Seratus gram belimbing juga mengandung 15 gr serat, 7 gr karbohidrat dan sekitar 31 kalori yang membuatnya menjadi buah rendah kalori.
Belimbing mengandung sejumlah besar antioksidan seperti senyawa polifenol, asam galat, quercetin, dan epikatekin.
Melansir dari Boldsky, buah belimbing mempunyai banyak manfaat bagi tubuh, diantaranya:
1. Mencegah kanker
Para peneliti telah menemukan bahwa belimbing merupakan buah yang memiliki manfaat untuk mencegah kanker.
Belimbing mengandung senyawa polifenol yang mampu melawan efek mutagenik dari radikal bebas dan menghilangkannya dari tubuh.
Selain itu, buah bintang mengandung sejumlah besar serat yang membantu membersihkan usus besar, sehingga menurunkan risiko kanker usus besar.
2. Baik untuk menurunkan berat badan
Ingin menurunkan berat badan? Mengkonsumsi buah belimbing dapat menjadi solusinya.
Pasalnya, belimbing hanya mengandung 31 kalori per 100 gram nya, yang tidak akan menumpuk kalori dalam tubuh.
Belimbing juga memiliki serat yang membuat perut terasa kenyang.
Belimbing juga membantu mempercepat metabolisme tubuh.
Semakin tinggi metabolisme, semakin banyak kalori yang dibakar dan semakin mudah menurunkan berat badan.
3. Mengatasi masalah kulit
Belimbing memiliki sifat antimikroba dan sifat anti-inflamasi yang dapat mencegah penyakit kulit seperti dermatitis dan eksim.
Eksim disebabkan oleh kombinasi faktor-faktor seperti fungsi abnormal sistem kekebalan tubuh, kulit kering dan bakteri pada kulit.
Semua ini bisa dicegah dengan mengonsumsi belimbing.
4. Menjaga kesehatan rambut
Buah belimbing memiliki banyak antioksidan seperti senyawa polifenol, asam galat, dan quercetin yang membantu melawan efek stres oksidatif dan menghentikan kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.
Baca Juga: Patut Dicoba! Rutin Minum Teh Apel Ternyata Bisa Berikan Perubahan Mengagumkan Ini pada Tubuh
Konsumsi belimbing akan membalikkan proses penuaan, dan akan menjaga pertumbuhan rambut.
5. Menjaga kesehatan jantung
Buah belimbing memiliki banyak kalium dan natrium, yang membantu dalam menjaga tekanan darah.
Tingkat tekanan darah normal sangat penting untuk menjaga jantung berfungsi dengan baik.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR