Nakita.id - Apakah Moms sudah pernah coba olahraga di dalam rumah selain gerakan-gerakan seperti sit up?
Jika belum pernah mencoba, sebenarnya ada olahraga berjalan di dalam ruangan yang patut dicoba.
Salah satu keuntungan berjalan di dalam ruangan lebih terjamin akses air minum dan tempat istirahat.
Baca Juga: Menurunkan Berat Badan Bisa Pakai Bawang Putih! Ini 7 Ide Memasukkannya dalam Pola Makan Sehari-hari
Di sisi lain, berjalan baik untuk kesehatan yaitu mengurangi stres hingga menguatkan tulang bahkan buat panjang umur.
Untuk hasil terbaik, cobalah untuk mencapai target yang disarankan, setidaknya 150 menit atau lebih berjalan kaki dengan intensitas sedang setiap minggu.
Nah, ini beberapa tips memulai berjalan di dalam ruangan yang dapat Moms coba:
1. Treadmill
Jika di rumah Moms mempunyai treadmill bisa memulai olahraga berjalan di dalam ruangan dengan alat itu.
Moms mungkin tergoda untuk berpegangan pada pegangan tangan pada awalnya, tetapi Moms akan mendapatkan manfaat maksimal dari berjalan tanpa pegangan tangan seperti yang Moms lakukan di luar ruangan.
Gunakan waktu treadmill Moms untuk menurunkan berat badan sekaligus melatih postur berjalan.
2. Walking indoors video
Moms bisa mencari video di YouTube dengan keyword "Walking indoors" dan bisa mencontoh dari situ.
Video itu pasti dirancang agar Moms bisa berjalan di ruang terbatas tanpa treadmill.
Yang perlu Moms lakukan adalah mengosongkan ruang di depan TV atau monitor komputer dan memutar video.
3. Halaman dan tangga
Moms bisa menggunakan halaman dan tangga di rumah untuk berjalan di dalam ruangan.
Kenakan pedometer atau gelang kebugaran dan bertujuan untuk meningkatkan langkah harian rata-rata Moms sebanyak 2.000 langkah sebagai permulaan.
Jika Moms menginginkan lebih banyak tantangan, gunakan tangga setiap kali naik atau turun satu atau tiga lantai.
4. Jalan di mall
Di saat pandemi Covid-19 seperti ini opsi jalan di mall paling terakhir.
Mungkin saat pandemi Covid-19 berakhir Moms bisa menerapkan berjalan di dalam ruangan ini.
Moms dapat dengan mudah berjalan-jalan dengan teman atau menjalin pertemanan baru dengan pejalan kaki mall lainnya.
Banyak pejalan kaki menghargai perasaan lebih aman di mall, jauh dari lalu lintas, dan memiliki akses ke toilet dan air.
Lantainya biasanya dilapisi dengan beton, jadi Moms mungkin ingin memakai sepatu yang lebih empuk daripada untuk treadmill.
Atur waktu perjalanan Moms hingga selesai ketika toko-toko buka.
Source | : | Very Well Fit |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR