Nakita.id - Moms pasti tak ingin punya kulit wajah yang kusam.
Karena penampilan kita akan menjadi kurang segar.
Tentu kita ingin memiliki kulit wajah yang bercahaya secara alami.
Dengan begitu, pastinya kita juga akan tampil lebih percaya diri.
Kulit yang bercahaya tentu tak bisa didapatkan begitu saja.
Moms perlu melakukan beberapa perawatan yang dapat mewujudkannya.
Tentu tidak harus melakukan perawatan dengan biaya mahal.
Namun juga bisa dilakukan dengan perawatan rumahan seperti berikut ini.
1. Minyak kelapa murni
Melansir Healthline, minyak kelapa memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan.
Moms bisa menggunakan minyak kelapa untuk menghapus riasan, melindungi kulit dari paparan sinar matahari hingga menjaga kulit tetap lembab.
Tetapi kalau Moms punya alergi terhadap kelapa, sebaiknya hindari penggunaan minyak tersebut.
Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Ikuti Tips Agar Wajah Tetap Glowing Saat Puasa
Untuk menggunakannya, oleskan sedikit minyak kelapa pada wajah lalu pijat dengan lembut.
Setelah beberapa menit, basuh wajah seperti biasa menggunakan pembersih.
2. Lidah buaya
Sudah tak perlu ragu dengan khasiat lidah buaya.
Selain cocok jadi minuman segar, lidah buaya juga kerap dimanfaatkan sebagai perawatan kecantikan.
Lidah buaya baik untuk menjaga rambut dan kulit wajah tetap sehat serta bercahaya alami.
3. Gunakan pelembab setelah mencuci muka
Apakah Moms selalu menggunakan pelembab setelah mencuci muka?
Jika belum, ada baiknya mulai lakukan rutinitas harian ini.
Sebab, kulit akan selalu lembab dan terasa lebih halus.
4. Pakai tabir surya
Saat ke luar rumah, jangan lupa untuk selalu memakai tabir surya ya Moms.
Gunakan setiap hari dan jangan sampai terlewat.
Pakai tabir surya dengan SPF 15 atau lebih, agar terlindungi dari sinar UV yang berbahaya.
Selain itu juga membantu menunda penuaan kulit.
5. Mencuci wajah
Walau sudah lelah, tapi jangan lupa untuk selalu mencuci wajah bahkan sebelum tidur sekalipun.
Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Yuk Rawat Kulit dengan Minyak Zaitun dan Rasakan Manfaat Hebatnya
Mencuci wajah salah satu langkah untuk mendapatkan kulit yang sehat.
Moms bisa rutin mencuci wajah di pagi hari, saat berkeringat dan pada malam hari.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR