Nakita.id – Happy Moms Happy Ramadan, berikut ini makanan yang bisa menjaga kelembapan kulit saat berpuasa.
Kekurangan cairan atau dehidrasi merupakan salah satu masalah yang kerap terjadi saat menjalani puasa.
Namun, tak hanya tubuh, kulit juga ternyata bisa ikut-ikutan kering.
Untuk mencegah hal tersebut terjadi, Moms pun dianjurkan untuk menggunakan produk perawatan kulit yang bersifat melembapkan.
Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Puasa Ternyata Bermanfaat Meningkatkan Kesuburan Wanita
Akan tetapi, selain lewat produk-produk skincare, Moms juga bisa lo menjaga kelembapan kulit melalui makanan.
Ya, beberapa makanan berikut ini disebut-sebut mampu membuat kulit lebih lembap sepanjang hari.
Wah, kira-kira apa saja ya?
Melansir dari The Healthy, berikut ini empat makanan yang ampuh menjaga kelembapan kulit saat berpuasa.
Kacang-kacangan dan biji-bijian
Bukan tanpa alasan kacang-kacangan dan biji-bijian menjadi makanan ideal untuk menjaga kelembapan kulit.
Pasalnya, di dalam kacang-kacangan dan biji-bijian terdapat serat, vitamin E, dan asam lemak omega-3.
Selain menjadi obat alami kulit kering, kacang dan biji juga bisa membantu melindungi kulit dari kerusakan dan peradangan akibat sinar matahari lo, Moms.
Baca Juga: Happy Moms Happy Ramadan, Begini Cara Atasi Kulit Tangan Kering Selama Puasa
Untuk mendapatkan ketiga kandungan tersebut, Moms bisa mengonsumsi almond, biji labu, ataupun biji bunga matahari.
Minyak kelapa
Kabar baik untuk para penikmat minyak kelapa.
Sebab, selain bagus untuk masakan, minyak kelapa juga dapat menjadi pelembap yang baik, dan bahkan memiliki banyak kegunaan untuk rambut dan kuku.
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan di jurnal Dermatitis, minyak kelapa mengandung antioksidan yang dapat membantu memperbaiki kulit pada mereka yang mengalami dermatitis atopik.
Alpukat
Seperti halnya minyak kelapa, alpukat juga rupanya bagus untuk kulit kering, rambut, dan kuku.
John Diaz, MD, ahli bedah plastik di Beverly Hills mengatakan bahwa, alpukat mengandung banyak vitamin E dan lemak tak jenuh tunggal, khususnya lemak omega-6 yang menjaga kelembapan kulit.
Tak berhenti sampai di situ, buah yang biasanya digunakan sebagai masker alami ini pun bisa mencegah penuaan lo, Moms.
Mentimun
Di balik rasanya yang segar, mentimun ternyata menyimpan banyak manfaat.
Mulai dari menyegarkan mata, mengobati kulit yang meradang, hingga menghidrasi tubuh.
Vitamin C yang ada pada mentimun juga memiliki antioksidan yang baik untuk kesehatan bahkan mampu menutrisi sekaligus mengencangkan kulit.
Nah, itu dia Happy Moms Happy Ramadan tanpa kulit kering saat berpuasa.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Makanan yang Bantu Menghidrasi Kulit Selama Berpuasa".
Source | : | Kompas.com,The Healthy |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR