Hal ini karena usus besar bisa terbantu dalam mengeluarkan racun secara efektif.
Air garam juga bermanfaat untuk meredakan sembelit dan masalah usus.
Disarankan sebelum sarapan untuk mencampurkan 2 sendok teh garam laut atau garam Himalaya dengan air hangat dan minum dengan perut kosong di pagi hari.
Rutin mengonsumsi air garam, Moms akan merasakan manfaatnya yaitu pencernaan semakin lancar dan tubuh serasa enteng karena racun-racun di tubuh telah dikeluarkan.
Air lemon
Air lemon membantu mempercepat metabolisme dan membantu proses detoksifikasi karena kaya vitamin C.
Minuman ini juga mengandung asam sitrat yang membantu dalam pencernaan yang tepat.
Selain itu air lemon bermanfaat membersihkan usus karena dapat mengeluarkan racun dari tubuh secara efektif.
Brokoli merupakan salah satu sayuran yang banyak digemari karena bisa dibuat menjadi berbagai macam masakan.
Kandungan serat yang tinggi pada brokoli membuatnya mempermudah kinerja usus besar untuk mendorong zat-zat yang tak diperlukan oleh tubuh.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Healthline,Boldsky |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR