Ketiga varian tersebut mewujud dalam 145 kasus varian of concern (VOC) yang ada di Tanah Air.
Melansir dari Kompas.com, ketiga varian tersebut adalah B. 117 dari Inggirs, B. 1351 dari Afrika Selatan dan B. 1617.2 dari India.
"Hingga 13 Juni 2021, dari total 1.989 sekuens yang diperiksa, telah dideteksi 145 sekuens VOC. Sebanyak 36 kasus B.117, lima kasus B.1351 dan 104 kasus B.1617.2," kata Siti Nadia Tarmizi, seperti dikutip Antara, Selasa (15/6/2021).
Ia mengimbau agar masyarakat serta pemerintah daerah kembali memperketat penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mengikuti penyebaran varian baru virus corona ini.
Menurut Siti Nadia, varian baru virus corona ini menyebar di daerah Indonesia, di antaranya Batam, Medan, dan Tanjung Balai.
"Selain DKI Jakarta, kasus terbanyak juga terdeteksi di Brebes, Cilacap dan Kudus (Jawa Tengah) sebanyak 76 kasus. Masing-masing satu kasus B.117 dan 75 kasus B.1617.2," tambahnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR