Lantas, tepatkah mengizinkan anak bermain HP untuk mengatasi rasa bosannya selama menjalani sekolah di rumah?
Menurut psikolog sekaligus guru SDNP Tunas Global, Depok, Jawa Barat, bernama Cristina Ambarini, S.Psi, pemberian HP kepada anak-anak untuk mengatasi rasa bosan selama belajar di rumah sebenarnya bukanlah hal yang tepat.
Orangtua harus pandai menjelaskan kepada anaknya bahwa tidak selamanya HP menjadi penghilang kejenuhan.
"Saya tidak membenarkan hal itu. Tapi, di masa seperti ini, kalaupun ada orangtua yang terpaksa menjadikan HP sebagai alat untuk menghilangkan kejenuhan pada anak, kita sebagai orangtua harus pintar-pintar memberikan penjelasan bahwa tidak selamanya HP menjadi solusi penghilang kejenuhan," jelas Cristina.
"Karena, ada juga dampak negatif dari bermain HP terus-terusan dan berikan rules yg jelas pada saat penggunaan HP, misalnya berapa lama si anak boleh menggunakan HP tersebut untuk menonton dan apa saja yang boleh ditonton dan tidak boleh ditonton," tutup Cristina dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Minggu (4/7/2021).
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR