Untuk saat ini, kata Windhu, angka positivity rate di Indonesia selalu naik setiap harinya.
Menurut data yang dimilikinya, angka positivity rate Indonesia pada Minggu 18 Juli 2021 adalah 30,55 persen.
Artinya, dari 100 orang yang dites, ada 30-31 orang yang positif Covid-19.
Kemudian, pada hari Sabtu, 17 Juli 2021, angka positivity rate Indonesia 30,07 persen. Ini sudah menunjukkan kenaikan pada hari sebelumnya.
Di hari Jumat, 16 Juli 2021, angka positivity rate Indonesia 29,71 persen.
"Jadi (angka positivity rate) dari 29,71 persen (pada Jumat), naik jadi 30,07 persen, dan terakhir hari Minggu 30,55 persen. Nah, jadi artinya masih terus meningkat (kasus harian)," jelas Windhu.
Oleh karena itu, Windhu menekankan, untuk melihat kasus di Indonesia bukan berdasarkan jumlah kasus yang dilaporkan, tapi positivity rate-nya.
"Jangan keliru kita," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Angka Kasus Harian Covid-19 Menurun 4 Hari Terakhir, Ini Penyebabnya".
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR