Atta Halilintar bercerita bahwa sebenarnya sudah sejak lama ia menginginkan Grandong.
Saat dirinya masih nego dengan pembeli, tiba-tiba Irfan Hakim mendahuluinya membeli Grandong.
“Aku udah bilang, aku tawar deh jangan kasih tahu ya itu aku. Aku udah nego, kok tiba-tiba A' Irfan ambil duluan, aduh,” ucap Atta Halilintar menyesal.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Rahasia Menyimpan Daging Kurban Agar Awet Sampai 2 Bula
“Salah sendiri lu enggak datang langsung ke sana,” jawab Irfan Hakim diiringi tawa
Lalu, apa alasan Irfan enggan melepas Grandong?
Ternyata, Irfan tidak melepas Grandong bukan karena masalah nominal harga.
Melainkan karena kondisi Grandong yang baik untuk dikurbankan.
Menurut Irfan, ketika melakukan ibadah berkurban harus memilih hewan yang terbaik.
Pada perayaan Iduladha Selasa (20/7/2021), Grandong sudah dikurbankan.
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR