Warna cat terlalu cerah
Selain menjadi tempat perlindungan, kamar tidur yang ideal adalah yang bisa membantu meningkatkan mood.
Mungkin kebanyakan orang akan berpikir warna cerah dan berani adalah solusinya.
Ternyata, anggapan tersebut keliru, Moms.
Ya, warna-warna yang kelewat cerah dan berani rupanya justru bisa merangsang pikiran dan membuat sulit tidur.
Adapun warna-warna cerah yang cocok untuk kamar tidur adalah biru pastel yang menenangkan, pink muda, hijau sage, atau krem.
Selain itu, warna gelap dan alami seperti biru tua, abu-abu, dan hijau tua juga merupakan pilihan bagus untuk kamar tidur karena dapat memberikan perasaan nyaman serta menenangkan tanpa terlalu merangsang pikiran.
Tirai terlalu tipis
Hal lain yang dapat memengaruhi kualitas tidur adalah cahaya.
Ya, gangguan cahaya eksternal seperti matahari dan bulan ternyata bisa mengganggu kualitas tidur, Moms.
Untuk itu, Moms disarankan untuk mengganti tirai tipis menjadi gorden blackout.
Bukan cuma itu, tirai kamar tidur juga harus sesuai dengan lebar jendela untuk meminimalkan cahaya yang masuk melalui sisi-sisinya.
Nah, itu dia Moms cara menata kamar tidur supaya kualitas tidur tetap terjaga. Yuk, langsung dicoba!
Source | : | House Beautiful |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR