Hal ini terbukti dari sebuah studi di tahun 2014 yang mengatakan bahwa kayu manis dapat mengatur siklus menstruasi lebih teratur dan merupakan pilihan pengobatan yang tepat untuk sindrom ovarium polikistik.
Untuk membuat air rebusan kayu manis untuk mengatasi telat menstruasi, cukup siapkan:
- 1/2 sdt bubuk kayu manis atau 1 buah kayu manis yang masih utuh
- 1 sdt madu
Cara membuatnya:
1. Rebus air dan tambahkan setengah sendok teh bubuk kayu atau 1 buah kayu manis ke dalamnya.
2. Setelah itu, beri tambahan madu sekitar satu sendok teh, lalu aduk merata.
3. Bila sudah angkat dan sajikan ke dalam gelas.
4. Konsumsi minuman ini selagi hangat ya Moms.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR