Nakita.id - Meski telah sembuh, vaksin untuk penyintas Covid tetap dibutuhkan, Moms.
Vaksin untuk penyintas Covid bisa melindungi mereka dari serangan virus corona di kemudian hari.
Lalu, bagaimana saran atau imbauan vaksin untuk penintas Covid?
Melansir dari Kompas.com, satuan tugas (Satgas) penanganan Covid-19, Dokter Reisa Broto Asmoro mengingatkan hal penting yang dilakukan oleh penyintas Covid-19.
Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya
Ia mengingatkan bahwa vaksin untuk penyintas Covid dilakukan 3 bulan usai sembuh.
Pasalnya, penyintas Covid usai sembuh masih memiliki antibodi alami.
"Mengapa demikian, pertama karena penyintas ini memiliki antibodi alami yang terbentuk," kata dr. Reisa dalam konferensi pers yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (27/8/2021).
Waktu tiga bulan tersebut berlaku bagi penyintas Covid-19 yang sudah mendapatkan vaksin dosis pertama maupun belum sama sekali ikut vaksinasi.
Lebih lanjut dijelaskan, vaksin untuk penyintas Covid tetap diperlukan agar pertahanan tubuh untuk melawan virus corona makin sempurna.
Namun, jika sudah mendapat vaksinasi 2 dosis dan tetap terinfeksi virus corona, kata Reisa, setelah sembuh orang tersebut tak perlu divaksinasi ulang.
Disebutkan, vaksinasi Covid-19 itu penting untuk melindungi diri dan membentuk kekebalan kelompok.
Dokter Reisa juga memastikan vaksin yang digunakan oleh Indonesia terbukti aman dan efektif untuk membatu melawan virus corona.
Apalagi, sudah diakui oleh organisasi kesehatan dunia (WHO), BPOM dan MUI.
"Jadi, apabila semuanya membangun kekebalan pribadi karena vaksinasi, kita bersama kemudian membentuk secara kolektif, membangun kekebalan bersama untuk melawan virus corona penyebab Covid-19," kata dia.
Lalu, apa tujuan dilakukannya vaksinasi yang sebenarnya?
Beberapa waktu lalu, dokter spesialis penyakit dalam, Prof. Dr. dr Ari Fahrial Syam, SpPd-KGEH, MMB, FINASIM, FACP, FACG membongkar fakta soal vaksin Covid-19.
Dalam tayangan di kanal YouTube lifestyleOne (6/1/2021), Ari menjawab soal tujuan dilakukannya vaksinasi.
Katanya, vaksinasi bertujuan untuk membentuk kekebalan kelompok.
"Herd imunity bisa dicapai dengan vaksinasi, tujuan kita melakukan vaksinasi itu begitu. Jadi, seumpama masyarakat yang kebal ini 80 persen, insyaallah dengan sendirinya virus akan habis. Ke sininya dia (virus) tidak nularin sampe di tubuh orang tersebut akan habis," ungkapnya.
Meski telah divaksinasi, menurutnya Moms tetap harus menerapkan protokol kesehatan ya.
"Tapi, 3M mesti kita jaga, jangan mentang-mentang sudah divaksin, kita merasa kebal, kita lupa tadi itu," ujarnya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR