Nakita.id – Membaca dongeng sebelum tidur memang baik untuk perkembangan si Kecil.
Sebab, melalui membaca dongeng sebelum tidur, anak akan memiliki perbendaharaan kosakata yang lebih luas dibandingkan dengan anak yang tidak membaca dongeng sebelum tidur.
Apalagi bagi anak yang belum memulai bangku sekolahnya.
Dengan dibacakan dongeng sebelum tidur dan memiliki perbendaharaan kosakata yang luas, anak akan bisa lebih siap menghadapi sekolah.
Ditambah lagi, ternyata membaca buku-buku fiksi baik untuk perkembangan kemampuan bersosialisasinya.
Melalui buku-buku fiksi anak bisa terlatih menggunakan empati pada tokoh dalam buku ceritanya.
Anak yang terlatih empatinya cenderung lebih mudah untuk bergaul dan diajak bekerja sama dengan teman-teman dan gurunya.
Namun, pernahkah Moms mulai khawatir ketika anak hanya mau membaca buku yang ia sukai?
Membaca buku yang ia sukai mungkin hanya akan membuatnya membaca buku yang sama berulang kali.
Namun, peristiwa semacam ini tak perlu untuk Moms khawatirkan.
Sebab, hal ini menunjukkan suatu perkembangan di dalam dirinya.
Tak hanya membaca buku, apabila anak menemukan sesuatu yang lain menurutnya menyenangkan tentu saja ia akan selalu melakukannya berulang kali.
Contohnya menonton film atau menyanyikan lagu yang sama berulang kali.
Menurut Psychology Today ketika anak mulai suka untuk melakukan sesuatu berulang kali adalah hal yang sangat wajar.
Source | : | todaysparent.com,The Conversation,mother.ly,Psychology Today |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR